PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG) menyatakan telah meningkatkan persentase kepemilikan saham PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII) menjadi 6,28%. Peningkatan persentase kepemilikan tersebut terjadi setelah transaksi pembelian saham AGII oleh SRTG senilai Rp24 miliar.?
Kepala Divisi Hukum dan Sekretariat SRTG, Sandi Rahaju, mengungkapkan transaksi saham senilai Rp24 miliar tersebut berasal dari 40 juta saham AGII yang dibeli SRTG dengan harga Rp600 per saham.?
?Jumlah saham sebelum transaksi adalah 152.516.000 saham dengan persentase kepemilikan sebesar 4,97%, sedangkan setelah transaksi menjadi 192.516.000 saham dengan persentase kepemilikan sebesar 6,28%,? ungkap Sandi dalam keterbukaan informasi yang diterima di Jakarta, Senin (26/11/2018).?
Dalam keterbukaan informasi tersebut, Sandi menjelaskan bahwa tujuan transaksi pembelian saham saham AGII adalah untuk meningkatkan nilai investasi SRTG dalam AGII. Sebagai informasi, AGII merupakan perusahaan pemasok gas industri yang sahamnya dimiliki langsung oleh SRTG.?
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih