Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Pelita Samudera Tambah Koleksi Kapal Cargo Senilai US$9,4 Juta

        Pelita Samudera Tambah Koleksi Kapal Cargo Senilai US$9,4 Juta Kredit Foto: Antara/Didik Suhartono
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Pelita Samudera Shipping Tbk (PSSI) menambah aset perusahaan berupa kapal. Pasalnya, pada 11/12/2018 lalu, Pelita Samudera baru saja membeli kapal General Cargo MV Maritime Fideily dengan nominal mencapai US$9,4 juta.

        Corporate Secretary PSSI, Imelda Agustina Kiagoes, mengungkapkan bahwa kapal tersebut resmi dibeli oleh PSSI dari Gratitude Navigation Co. Pte. Ltd. of Singapore. Nantinya, PSSI akan membayar pembelian tersebut secara dua tahap, yaitu pembayaran di muka sebesar 10% dan pelunasan sebesar 90% setelah pengiriman kapal.

        ?Tujuan dilakukan pembelian kapal General Cargo untuk meningkatkan kinerja PSSI dan menambah pendapatan usaha PSSI,? jelas Imelda dalam keterbukaan informasi yang diterima di Jakarta, Kamis (13/12/2018).

        Sebagai informasi, Pelita Samudera Shipping merupakan perusahaan publik yang bergerak di bidang penyedia transportasi laut bagi perusahaan-perusahaan pertambangan batubara di Indonesia.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Lestari Ningsih
        Editor: Lestari Ningsih

        Bagikan Artikel: