Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Era Digital, Taspen Life Akan Luncurkan Aplikasi My Taspen Life

        Era Digital, Taspen Life Akan Luncurkan Aplikasi My Taspen Life Kredit Foto: Yosi Winosa
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Asuransi Jiwa Taspen (Taspen Life) segera meluncurkan aplikasi My Taspen Life yang bisa diunduh di Appstore untuk tetap dapat bersaing di era insurtech saat ini. Rencanya aplikasi ini akan diluncurkan pada Maret mendatang.

        Direktur Utama Taspen Life, Maryoso Sumaryono menyatakan sejak Januari 2018 lalu perusahaan menyiapkan aplikasi karena menyadari bahwa ke depan, entry point produk asuransi berada di sana. Banyak orang utamanya generasi milenial akan serba digital, mulai dari underwriting hingga claim.

        "Mudah-mudahan nanti Maret 2019 ini akan kami launch aplikasi my taspenlife. Nanti pembeli kita bisa masuk ke sana. Jadi aplikasi untuk ke marketing jadi satu paket aplikasi lengkap, digital process ada juga polis digital underwriting," ujar Maryoso kepada pers di Jakarta, Kamis (18/2/2019).

        Baca Juga: Taspen Sediakan Layanan Autentikasi Digital, Nasabah Wajib Tahu

        Ia melanjutkan, peserta cukup lewat gadget android saja daftar dan proses ini akan lebih menyederhanakan dan lebih cepat.

        "Misalnya pencetakan polis yang semula perlu 14-15 hari jadi 5-28 detik dan ini juga sudah comply aturan OJK. Digital materai juga kita sudah dapat ijin dari dirjen pajak. Sudah ada autoclame juga begitu majority jatuh tempo dia langsung dibayarkan. Kami juga gandeng Dukcapil untuk single identitiy dan memudahkan dalam identifikasi peserta," papar dia.?

        Tahun 2019 sendiri, Taspen Life cukup ambisius karena menargetkan raihan premi hingga Rp1 triliun. Sepanjang 2018 lalu Taspen Life berhasil mencapai Rp528,12 miliar, meningkat sebesar 6.79% dari tahun sebelumnya yaitu Rp494,53 miliar.

        Atas pertumbuhan pendapatan premi tersebut, Perusahaan berhasil mencatatkan pertumbuhan pendapatan premi produk individu hingga sebesar 2.701.21% menjadi Rp38 miliar. Pertumbuhan pendapatan premi tersebut merupakan keberhasilan Taspen Life dalam memperluas pangsa pasarnya serta meningkatkan sinergi usaha dengan induk perusahaan, yaitu PT Taspen (Persero).

        Perolehan hasil investasi pada tahun 2018 sebesar Rp 243,45 miliar meningkat 7,91% dari tahun sebelumnya yaitu Rp 225.60 miliar. Atas pertumbuhan pendapatan premi dan hasil investasi tersebut, Taspen Life pada tahun 2018 berhasil mencatatkan total pendapatan sebesar Rp 738,45 miliar, meningkat 8,59% dari tahun sebelumnya yang sebesar Rp 680,03 miliar

        Taspen Life terus meningkatkan kinerjanya dan melakukan penetrasi pasar, sehingga sampai dengan Desember 2018 jumlah pesertanya sebanyak 582.626 peserta atau meningkat 12,61 dari tahun sebelumnya yakni sebanyak 517.367 peserta. Taspen Life berkomitmen untuk menjadi perusahaan asuransi jiwa yang terpercaya dan selalu memberikan pelayanan yang terbaik bagi para peserta, hal tersebut terlihat pada tahun 2018 Taspen Life telah membayarkan klaim sebesar Rp 468,30 miliar.

        Atas pencapaian kinerja yang positif selama tahun 2018, Taspen Life berhasil catat kenaika laba sebesar 16,11% menjadi Rp 76,15 miliar dari Rp 65.58 miliar di tahun sebelumnya.

        "Dalam rangka mempertahankan eksistensi Perusahaan dalam era Digital, sejak tahun 2018 Taspen Life telah mempersiapkan sistem untuk mendukung pemasaran produk asuransi melalui Digital Insurance, yang memudahkan peserta pemegang polis mulai dari melakukan pendaftaran online, underwriting sampai dengan auto klaim," tutur Indra, Direktur Teknik dan Operasional.?

        diharapkan dengan menerapkan Insurance di tahun 2019 Taspen Life dapat melakukan penetrasi pasar lebih luas lagi di masyarakat Indonesia khususnya di kalangan Milenial. Sejalan dengan capaian kinerja positif perusahaan, selama tahun 2018 Perusahaan pun berhasil meendapatkan beraneka ragam penghargaan serta meraih peringkat idA+ (single A plus, stableo utlook) dari PEFINDO.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Yosi Winosa
        Editor: Kumairoh

        Bagikan Artikel: