Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Rampungkan Janji Lama Saja, Mardani Sejalan dengan JK

        Rampungkan Janji Lama Saja, Mardani Sejalan dengan JK Kredit Foto: Sufri Yuliardi
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera ikut berkomentar terkait wacana Capres petahana Joko Widodo yang memamerkan kartu-kartu sakti miliknya.

        Menurutnya, masih banyak yang belum dibayar lunas oleh negara. ?Selain utang-utang dan BPJS, ada juga gaji guru, karyawan pos dan lain lain,? tulisnya di akun Twitter-nya, Selasa (5/3/2019).

        Lanjutnya, ia menyebut Jokowi harus lebih realistis dalam membuat janji baru di Pilpres 2019. ?Usul kongkrit, selesaikan janji-janji lama saja, pasti banyak yang dukung,? tukasnya.

        Baca Juga: Mardani Puji Langkah Cepat Pemprov NTB

        Selain itu, Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) mengatakan pemberian tunjangan kepada pengangguran hanya cocok dilakukan negara maju, bahka dengan jumlah penduduk yang sedikit.

        "Itu biasanya terjadi kalau negara itu maju penduduknya tidak banyak," katanya kepada wartawan, Selasa (5/3/2019).

        Baca Juga: Lagi-Lagi JK Tak Sejalan dengan Jokowi

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: