Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Ridwan Kamil Ogah Ambil Cuti Kampanye Pilpres?

        Ridwan Kamil Ogah Ambil Cuti Kampanye Pilpres? Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengaku belum berencana untuk ambil cuti kampanye pemenangan Jokowi- Ma'ruf.

        Baca Juga: Bawaslu Tindaki 6 ASN Diduga Terlibat Kampanye

        "Kalau saya mah tidak ada persiapan sangat minimalis cuma 1 persen kalau satu minggu ada 150 jam," kata Ridwan di Gedung Sate Bandung, Selasa (19/3/2019).

        Dia mengatakan lebih memilih menggunakan waktu untuk berkampanye pada akhir pekan di mana waktu tersebut sesuai aturan yang diperbolehkan pada kepala daerah.

        "Jadi memang belum ada rencana cuti sementara digunakan di waktu itu akhir pekan, sisanya tetap buat masyarakat Jabar," kata dia.

        Menurut dia, penggunaan waktu hanya saat akhir pekan ini menepis tuduhan pihak lawan jika dirinya lebih banyak berkampanye dibanding bekerja sebagai gubernur.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ferry Hidayat

        Bagikan Artikel: