Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -
Komisi Pemberantasan Korupsi kembali melaksanakan Operasi Tangkap Tangan pada "Jumat Keramat". Diduga, lembaga anti rasuah itu melakukan OTT terhadap salahsatu petinggi perusahaan BUMN, informasinya Direktur PT Krakatau Steel.
Baca Juga: Romahurmuziy "Kecipratan" Uang Kasus DAK-DID?
"Iya benar ada penindakan malam ini," kata jubir KPK Febri Diansyah saat dikonfirmasi.
Febri tak memberikan rincian barang bukti serta kasus apa dalam OTT kali ini.?
"Tindakan di Jakarta, dugaan transaksi yang diberikan pihak swasta kepada salahsatu petinggi BUMN," pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat