Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Anies: Pemerintah Bakal Subsidi Moda Transportasi Massal, Asalkan...

        Anies: Pemerintah Bakal Subsidi Moda Transportasi Massal, Asalkan... Kredit Foto: Sekretariat Presiden
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, beberapa waktu lalu menyatakan adanya kemungkinan pemerintah memberikan subsidi untuk moda transportasi massal tersebut. Akan tetapi, subsidi tarif nantinya dibuat secara integrasi, Rabu (27/3/2019).

        Artinya, tarif dan subsidi bukan lagi pada satu moda, namun secara keseluruhan moda transportasi massal, baik itu MRT, LRT, Commuter Line, maupun Transjakarta.Menurut Anies, rencana pemberian subsidi moda transportasi massal ini sudah disampaikan kepada Presiden Jokowi saat rapat kabinet.

        Baca Juga: Soal MRT, Pemrov DKI Harus Belajar dari Kereta Bandara dan LRT Palembang

        "Dari sisi kami (Pemprov DKI) bicara subsidi. Subsidi itu diberikan bukan untuk tiap-tiap moda, tapi untuk keseluruhan sistem. Jadi satu kesatuan," ujarnya di Jakarta.

        Ia menambahkan, pemberian subsidi ongkos moda transportasi publik kepada masyarakat itu merupakan kompensasi dari penghematan ekonomi akibat kemacetan lalu lintas. Subsidi akan diberikan jika MRT maupun LRT mampu menekan kemacetan.

        "Subsidi yang kami berikan apabila dia (MRT dan LRT) bisa mengurangi kemacetan. itu artinya bisa memberikan penghematan perekonomian yang sangat besar. Ada studi yang menyebutkan ongkos kemacetan Rp60 triliun, ada studi yang menyebutkan Rp100 triliun per tahun," jelasnya.

        Baca Juga: Wah, Ketua Fraksi PDIP 'Geram' Atas Pernyataan Anies Basweda

        "Dalam rapat kabinet, saya sampaikan ke Pak Presiden, Jakarta membutuhkan integrasi antarmoda supaya pengguna kendaraan umum itu bisa naik dari mana saja ke mana saja tersambungkan. itu artinya rutenya nyambung, tiketnya juga nyambung, manajemennya juga nyambung," sambungnya.

        Partner Sindikasi Konten: Sindonews

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Irfan Mualim
        Editor: Irfan Mualim

        Bagikan Artikel: