Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Priyo Budi Santoso mengaku timnnya menyarankan Capres 02 Prabowo Subianto untuk sesekali menyerang balik Capres petahana Joko Widodo (Jokowi) saat debat mendatang.
"Tentu kita menyarankan untuk bersabar dan santun tetap mempertahankan. Tetapi kita tetap menyarankan untuk kali waktu juga menyentil balik," katanya di Jakarta, Rabu (27/3/2019) malam.
Baca Juga: Tudingan Sandiwara Nenek Peluk Prabowo, Begini yang Sebenarnya...
Lanjutnya, meski begitu, ia meyakini Prabowo akan kembali tampil kalem seperti debat sebelumnya.
Menurutnya, sikap Prabowo tersebut untuk menghormati lawan debatnya. "Pak Prabowo akan tetap style nya seperti kemarin tidak dalam posisi menabuh genderang perang, menyerang atau menjebak kepada Pak Jokowi tetapi tetap kesantunan yang terukur," ucapnya
Selain itu, ia enggan membeberkan materi yang akan dibawa Prabowo saat debat nanti. "Ada banyak gak bakal di kasih tau ke publik," pukasnya.
Baca Juga: Debat ke-4, Ajang Klarifikasi Hoax Jokowi PKI, Prabowo Antek HTI
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil