Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Ikapri Indonesia Rayakan Hari Kartini di Banjarbaru

        Ikapri Indonesia Rayakan Hari Kartini di Banjarbaru Kredit Foto: Ikapri
        Warta Ekonomi, Banjarbaru -

        Ikatan Kartini Profesional Indonesia (Ikapri Indonesia) merayakan hari Kartini dan menggelar ulang tahunnya yang ke lima di Q Mall Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Minggu (21/4/2019). Acara ini dihadiri oleh istri Gubernur yang juga Ketua Tim Penggerak PKK Kalimantan Selatan Hj Raudatul Jannah.

        "Ikapri Indonesia menggelar ulang tahunnya yang kelima dan memperingati hari Kartini 2019 ini di Q Mall Banjarbaru, dalam perayaan ini kami juga sekaligus melakukan pelantikan ketua DPD Ikapri Indonesia Provinsi Kalimantan Selatan Hj Sarifah Rugayah," ujar Elly Zuliani Herawati SE, MM dalam keterangan tertulis, Minggu (21/4/2019) malam.

        Elly Zulaimi berharap agar momentum pelantikan ini sebagai titik tolak kebangkitan Kartini-Kartini Ikapri Indonesia di Provinsi Kalsel untuk dapat lebih maju mengoptimalkan kemampuannya sesuai dengan? profesi masing-masing.

        Baca Juga: Sri Mulyani Sampaikan Pesan ke Para Kartini di Kemenkeu, Apa Isinya?

        "Semoga Ikapri Indonesia di Kalsel dapat menjadi mitra kerja yang sejajar bagi pria, dalam mengisi pembangunan baik di pemerintahan maupun masyarakat. Sehingga akan tercipta Kartini-Kartini modern yang fungsional namun tetap mengutamakan? fungsinya sebagai Ibu rumah tangga yang baik untuk keluarganya," katanya.

        Ketua Tim Penggerak PKK Kalimantan Selatan Hj Raudatul Jannah sangat mengapresiasi kegiatan Ikapri Indonesia sebagai organisasi perempuan yang berbasis pemberdayaan perempuan.

        "Saya sangat mendukung organisasi- organisasi perempuan yang berbasis pemberdayaan perempuan, apalagi Ikapri Indonesia adalah organisasi perempuan yang sudah dikenal di Banjarbaru bahkan di Kalsel, kami berharap Ikapri Indonesia dapat meneruskan semangat dan perjuangan RA Kartini yang menjadikan perempuan-perempuan lebih cerdas, mandiri dan profesional sebagai Kartini-kartini modern zaman sekarang," katanya.

        Selain berdiri di Indonesia Ikapri juga telah ada di Malaysia, Rangkaian acara perayaan Kartini ini digelar tanggal 21 dan 22 April 2019 juga diisi dengan Talk Show yang interaktif oleh Kamsani Palali dan juga diadakan pameran, produk- produk ukm, binaan Ikapri Indonesia, Banjarbaru.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Kumairoh
        Editor: Kumairoh

        Bagikan Artikel: