Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Sikap Kenegarawanan dan Pengkhianatan Beda Tipis, Presiden PKS Nyindir Siapa Nih?

        Sikap Kenegarawanan dan Pengkhianatan Beda Tipis, Presiden PKS Nyindir Siapa Nih? Kredit Foto: WE
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman menyebutkan sikap kenegarawanan dengan sikap pengkhianatan itu beda tipis.?

        Menurutnya, perbedaan-perbedaan tersebut tergantung pada siapa dan darimana memandangnya, sehingga menjadi relatif.?

        "Tapi bagi pelaku, itu jelas. Sebab dia tahu persis niat di balik semua sikap tersebut. Di titik inilah, kita, elite politik, diuji," cuitnya, Minggu (5/5/2019).

        Baca Juga: PKS Bilang #2019GantiPresiden Sudah Game Over

        Lanjutnya, ia menambahkan niat yang berulang-ulang dilakukan oleh seseorang akan menjadi karakter bagi pelakunya. Sambungnya, oleh karena itu, dalam memberikan penilaian terhadap seorang elite harus dilihat rekam jejak dalam jangka waktu yang panjang.?

        Baca Juga: Demokrat Merapat ke Jokowi, PKS Selow

        "Karena itu, menilai seseorang negarawan atau bukan, yang setia pada janjinya atau tidak, harus dari rangkaian sikapnya dalam jangka waktu panjang (time series), jangan hanya pada satu peristiwa sesaat (on the spot)," pungkasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: