Direktur Utama (Dirut) PT Kereta Api Indonesia (KAI), Edi Sukmoro memprediksi puncak terjadinya kenaikan jumlah penumpang, pada musim angkutan mudik lebaran 2019, akan terjadi pada H-5 lebaran.
Baca Juga: Penumpang Dijamin Nyaman, Fasilitas Serba Gratis Mudik Bareng KAI
"Prediksi saya kira-kira H-5, akhir bulan ini akan menjadi puncak, " ujar Edi kepada wartawan di Stasiun Cirebon, Kota Cirebon, Jawa Barat, Selasa (28/5/2019).
Menurutnya, puncak kenaikan penumpang kereta api, terjadi apabila semua tempat duduk sudah terjual semua. Sedangkan, untuk prediksi jumlah peningkatan penumpang pada musim angkutan lebaran 2019, mencapai angka 3,41 persen.
"Begini, kalau kereta api puncaknya manakala tempat duduk sudah terbeli semua," sambungnya.
Edi mengaku, jika kenaikan jumlah penumpang sudah terjadi sejak kemarin, hal tersebut bisa dilihat di Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen.
Bila biasanya Stasiun Gambir setiap harinya memberangkatkan sekitar 7.000 penumpang, kemarin meningkat sekitar 13 ribu penumpang. Sedangkan untuk Stasiun Pasar Senen biasanya memberangkatkan 12 ribu sampai 13 ribu setiap harinya, kemarin meningkat menjadi 21 ribu.
Dalam menghadapi masa angkutan mudik lebaran 2019, diakui Edi, pihaknya telah siap untuk melakukan pelayanan terbaik kepada para penumpang.
"PT KAI siap untuk menjalankan operasi lebaran, " ujarnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: