Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Vinales Kalahkan Marquez di Sirkuit Assen

        Vinales Kalahkan Marquez di Sirkuit Assen Kredit Foto: Motogp.com
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Pebalap dari tim Monster Energy Yamaha MotoGP Maverick Vinales memenangi balapan seri kedelapan MotoGP di Sirkuit Assen, Belanda, Minggu.

        Baca Juga: MotoGP di Lombok, Jokowi: Segera

        Pria asal Spanyol itu memenangi duel dengan rival senegaranya Marc Marquez (Repsol Honda) sepanjang lomba dengan finis di depan dengan jarak 4,854 detik untuk mempersembahkan kemenangan pertama tim pabrikan Yamaha musim ini, demikian laman resmi MotoGP.

        Pebalap tim satelit Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT), yang start dari pole position, harus puas finis ketiga, untuk meraih podium kedua kalinya musim ini.

        Dengan hasil itu Marquez masih memimpin klasemen pebalap sementara dengan 160 poin, unggul 44 poin dari Dovizioso yang berada di peringkat dua. Pebalap Ducati lainnya, Petrucci di peringkat tiga dengan 108 poin.

        Vi?ales dengan tambahan 25 poin naik dari peringkat 11 ke 7 klasemen dengan raihan 65 poin.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ferry Hidayat

        Bagikan Artikel: