Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Mars Pernah Punya Penghuni, Apakah Alien?

        Mars Pernah Punya Penghuni, Apakah Alien? Kredit Foto: Unsplash/Shelton Media
        Warta Ekonomi, Surakarta -

        Mantan ilmuwan NASA membeberkan fakta soal keberadaan planet alien. Ia yakin, lembaga luar angkasa di Amerika Serikat itu telah menemukan jejak kehidupan di planet Mars sejak 1970.

        Melalui tulisan di laman Scientific American, mantan ilmuwan bernama Gilbert Levin mengklaim pernah terlibat dalam misi Viking ke planet tersebut beberapa dekade silam. Saat itu, data Labeled Release (LR) pada 1976 menyebutkan bukti pendukung soal kehidupan alien di Mars.

        "LR kembali dengan hasil penelitian dari Mars pada 30 Juli. Saya yakin, kami menemukan bukti kehidupan di Mars pada 1970," kata Levin, dilansir dari Fox News, Selasa (15/10/2019).

        Baca Juga: Gimana Cara Salat di Luar Angkasa? Begini Cerita Astronot Arab . . . .

        Yang mengejutkan, hasilnya positif. Eksperimen itu berkembang, ada empat hasil positif dengan dukungan lima kendali. Temuan itu disiarkan dari pesawat luar angkasa Viking.

        "Kurva data mendeteksi pernapasan mikroba di Mars, serupa dengan tes LR tanah di planet Bumi," jelasnya.

        LR mengambil sampel tanah Mars yang terdiri dari senyawa organik dan karbondioksida. Sama seperti di Bumi, karbondioksida di sana berpotensi sedang beregenerasi oleh mikroorganisme.

        NASA akhirnya menyimpulkan, mereka telah mengidentifikasi substansi Planet Merah yang mereplikasi kehidupan.

        "Selama 43 tahun sejak Viking dikirim ke sana, tak ada tindak lanjut dari NASA untuk mengambil kembali pesawat ruang angkasa ke Bumi. Alih-alih, NASA merilis sejumlah misi ke Mars," jelas Levin.

        Beberapa misi yang pernah NASA luncurkan ke Mars, antara lain: InSight pada November 2018, Curiousity Rover pada Agustus 2012.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Tanayastri Dini Isna
        Editor: Tanayastri Dini Isna

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: