Enggak Kalah Sukses dari Sang Suami, Begini Sepak Terjang Istri Nadiem Makarim
Sosok Franka Franklin, istri Nadiem Makarim, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud)?belakangan ini menjadi sorotan publik usai datang ke acara pelantikan kabinet Menteri Joko Widodo-Ma?ruf Amin di Istana Negara, pada Rabu (23/10/2019) lalu.
Penampilannya yang memesona membuat semua mata tertuju padanya. Sebelumnya, nama Franka memang jarang terdengar, dan belum banyak yang mengetahui tentangnya.
Berdasarkan rangkuman dari berbagai sumber, wanita yang dinikahi Nadiem 2014 silam ini memulai kariernya dengan bergabung dalam sebuah agensi branding ternama.
Baca Juga: Mundur dari Go-Jek, Ini Perbandingan Gaji Nadiem Makarim saat Jabat CEO dan Mendikbud
Franka merupakan lulusan double degree di dua negara sekaligus, yakni di Raffles Design Institute Singapore untuk jurusan?Business Management in Fashion and Retail?dan di Northumbria University jurusan?Marketing Management.
Setelah itu ia menempuh pendidikan lagi di jurusan?International Business and Development Studies?di Hogeschool Rotterdam, Belanda.
Memasuki tahun 2010, Franka bergabung dengan gerakan pendidikan sosial Indonesia Mengajar yang dipopulerkan Anies Baswedan. Ia bergabung menjadi Spesialis Komunikasi Strategis.
Bukan hanya itu, Franka pun rupanya menjabat sebagai Co-Owner dari Tulola Designs dan pernah menjadi?Vice President Merchandising & Business Development?di?Berrybenka.com?selama 3 tahun. Ia juga sempat menjadi Brand Marketing & Communications Manager?di Time International selama satu tahun.
Baca Juga: Jadi Menteri Termuda dan Terkaya, Berapa Kekayaan Nadiem Makarim?
Selaras dengan sang suami, Franka juga memiliki bisnis. Ia bersama Happy Salma dan Tulola Dewi Sri Luce Rusna, mereka mengembangkan bisnis di bidan perhiasan.
Tak hanya itu, ibu dari satu orang anak ini juga tengah fokus menjalani pekerjaannya sebagai Vice President (VP)?merchandising?dan pengembangan bisnis sebuah perusahaan fesyen online ternama yang juga bekerja sama dengan para?brand?lokal.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Clara Aprilia Sukandar
Editor: Clara Aprilia Sukandar
Tag Terkait: