Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Antisipasi Kenaikan Volume Pengiriman, Qrim Express Investasikan US$1 Juta untuk Conveyor

        Antisipasi Kenaikan Volume Pengiriman, Qrim Express Investasikan US$1 Juta untuk Conveyor Kredit Foto: Bernadinus Adi Pramudita
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Red Carpet Logistics atau yang sekarang bernama QRIM Express akan menginvestasikan US$1 Juta untuk mendatangkan conveyor,?sebuah mesin otomasi untuk membantu menanggulangi lonjakan volume pengiriman. Antisipasi ini dilakukan menjelang periode Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) pada 11 November dan 12 Desember 2019.

        Chief Operations Officer QRIM Express, Widiatmoko, menyebut bahwa jasa logistik patungan milik Lippo Group dan Sumitomo Corporation tersebut sudah melayani pengiriman sampai 60 ribu per hari. Ia memprediksi akan ada kenaikan pengiriman barang hingga dua kali lipat pada tanggal 11 November dan 12 Desember 2019 nanti.

        Baca Juga: Qrim Express dan GrabExpress Bersatu Layani Pengiriman ke Lokasi Terpencil

        "Kita mengharapkan dobel dari transaksi yang kita layani hari ini," ujar Widiatmoko di Gudang Sarinah Ekosistem, Senin (4/11/2019).

        Namun, conveyor ini rupanya belum bisa dihadirkan ketika Harbolnas berlangsung. Menurut Widiatmoko, mesin conveyor ini baru akan ada awal tahun depan.

        "Conveyor ini masih dalam tahap perencanaan. Mungkin conveyor ini baru bisa direalisasikan tahun depan," ucapnya.

        Untuk menanggulangi lonjakan volume pengiriman sendiri, Widiatmoko mengatakan bahwa akan ada penambahan armada pengiriman. Penambahan itu disebut Widiatmoko akan sebanyak dua kali lipat.

        "Saat ini kita ada di 400-an mobil van dan CDE," pungkasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Bernadinus Adi Pramudita
        Editor: Puri Mei Setyaningrum

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: