Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Yeay! Kalahkan Chen Long, Ginting Melaju ke Final BWF World Tour Finals 2019

        Yeay! Kalahkan Chen Long, Ginting Melaju ke Final BWF World Tour Finals 2019 Kredit Foto: Badminton Indonesia
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, menghadapi Chen Long, pada babak semifinal BWF World Tour Finals 2019.

        Dalam pertandingan yang digelar di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, Sabtu, 14 Desember 2019, Anthony menang dua gim langsung dengan skor identik 21-15, 21-15.

        Baca Juga: Hore, Marcus/ Kevin Lolos ke Semifinal BWF World Tour Finals 2019

        Anthony masuk ke lapangan dengan kepala tegak setelah menjadi juara Grup B. Ini juga merupakan pertemuan keduanya dengan pebulutangkis asal China tersebut di BWF World Tour Finals 2019.?Sebelumnya, Ginting mampu mengalahkan Chen Long dua gim langsung di laga kedua Grup B, Kamis kemarin, dengan skor 21-12, 21-11 dalam tempo 39 menit.?

        Anthony tampil menjanjikan sejak awal pertandingan, tapi Chen Long juga tak diam begitu saja. Kedua pebulutangkis ini terlibat perebutan poin sengit dan saat pertandingan berlangsung tiga menit, skor seimbang 4-4.

        Setelah itu, Anthony baru bisa melepas bayang-bayang Chen Long dan berhasil menjauh di interval pertama 11-8. Bahkan, usai jeda Anthony mengganas, dia mampu unggul tujuh angka dalam kedudukan 16-9.

        Keunggulan yang cukup jauh membuat pebulutangkis peringkat delapan dunia itu bermain nyaman. Sementara Chen Long malah sering melakukan kesalahan. Praktis, Anthony dengan mudah menutup gim pertama dengan skor 21-15.

        Pada gim kedua, Anthony tak mengendurkan serangannya. Permainan cepat dan smash-smash tajamnya berhasil memperdaya peringkat empat dunia tersebut. Saat interval kedua, Anthony unggul 11-7. Usai turun minum, Anthony tak terhahankan lagi. Pebulutangkis 23 tahun itu menutup gim kedua dengan skor 21-15.

        Dengan kemenangan ini, Anthony mempertegas kedigdayaanya atas Chen Long. Kini, Anthony mencatatkan delapan kemenangan dari 12 pertemuan kontra pebulutangkis 30 tahun tersebut. Di partai final, Anthony akan menghadapi pemenang pertandingan antara raja bulutangkis dunia asal Jepang, Kento Momota melawan Wang Tzu-Wei.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Puri Mei Setyaningrum

        Bagikan Artikel: