Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Pede Banget, Calon Ketua Umum PAN Ini Pede Banget Bakal Menang di Kongres

        Pede Banget, Calon Ketua Umum PAN Ini Pede Banget Bakal Menang di Kongres Kredit Foto: Sufri Yuliardi
        Warta Ekonomi, Bogor -

        Salah satu bakal Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Mulfachri Harahap diproyeksikan akan menjadi juara dalam Kongres V PAN di Kendari, Sulawesi Tenggara. Menggandeng Hanafi Rais jadi salah satu faktor pendukungnya.

        "Mulfachri insya Allah menang. Saya prediksi 90 persen Mulfachri menang," ujar Wakil Ketua DPW PAN DKI Jakarta Sugiyanto, Minggu (9/2/2020).

        Baca Juga: Amien Rais Ingatkan Mulfachri Harahap untuk Rangkul Semua Kader PAN

        Sugiyanto membeberkan, Mulfachri adalah pendiri PAN. Selain itu, dia punya pengalaman atau jam terbang yang cukup. Secara pribadi, karakter Mulfachri juga merangkul semua. Mulfachri juga punya sikap politik yang tegas.

        "Yang paling penting, dia berpasangan dengan Hanafi Rais (sebagai calon sekjen)," katanya.

        Sugiyanto mengatakan, calon pesaing terkuat Mulfachri adalah petahana, Zulkifli Hasan. Tapi, panggilan sebagai saksi yang dilayangkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap Zulkifli Hasan bisa saja jadi salah satu faktor yang membuat pria yang akrab disapa Zulhas itu kalah dalam kongres.

        "Saya sudah hubungi voters DKI, Sekwil, dan ketua DPD, saya tekankan untuk pilih Mulfachri," kata Sugiyanto.

        Diketahui, Kongres V PAN akan berlangsung di Kendari, Sultra pada 10-12 Februari 2020. Ada empat kader yang berebut menjadi ketua umum. Mereka adalah Mulfachri Harahap, Asman Abnur, Dradjad H Wibowo, dan Zulkifli Hasan.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Tanayastri Dini Isna

        Bagikan Artikel: