Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Kalista dan Finalis Puteri Indonesia Didapuk Jadi 'Duta' Pancasila

        Kalista dan Finalis Puteri Indonesia Didapuk Jadi 'Duta' Pancasila Kredit Foto: IG @kalistaiskandar
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) mendapuk enam finalis pada ajang Puteri Indonesia 2020 untuk mempromosikan Pancasila. Penobatan kepada para finalis, salah satunya diberikan kepada Louise Kalista Iskandar yang merupakan finalis asal Sumatera Barat dan Puteri Indonesia Runner-Up III 2020.

        Kalista sempat membuat heboh jagat media sosial lantaran pada malam puncak pemilihan sempat terbata-bata melafalkan Pancasila.

        Baca Juga: Wasekjen MUI Berang: Rezim Ini Benci Sekali Sebut Agama, Lama-lama Sila 1 Pancasila Dihapus!

        "Empat pilar MPR RI, khususnya Pancasila dan semboyan Bhinneka Tunggal Ika, juga merupakan bagian dari kekayaan dan keindahan Indonesia yang juga bisa dipersembahkan kepada masyarakat dunia," kata Bambang usai menyambut finalis Puteri Indonesia di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (12/3/2020).

        Pada kesempatan itu, Kalista tidak sendirian. Dia didampingi lima finalis lainnya termasuk sang pemenang Puteri Indonesia 2020, Rr. Ayu Maulida Putri. MPR berharap program empat pilar yang menjadi fungsi utama lembaga itu disosialisasikan secara masif ketika kegiatan-kegiatan Puteri Indonesia ke mana pun.

        Bahkan usai pertemuan, Kalista sempat mengulang sila Pancasila dari sila kesatu sampai kelima yang memecahkan suasana pertemuan. "Sah sudah. Sah. Sah," sahut para tamu yang hadir dalam pertemuan disambut senyum Kalista usia mengucapkan Pancasila.

        Bamsoet -begitu Bambang disapa- mengharapkan para Puteri Indonesia yang menjadi Duta MPR menyosialisasikan toleransi dan persatuan melalui empat pilar yakni Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, NKRI. Dengan begitu, munculnya kelompok ekstremisme dan ideologi radikal akan tertangkal dengan sendirinya.

        "Tidak akan ada lagi perang, pertumpahan darah, kebencian, maupun kekerasan di dunia ini," ujar Bamsoet.

        "Apalagi para finalis Puteri Indonesia 2020 ini juga merupakan kalangan milenial. Perempuan dan milenial adalah dua kekuatan sosial bangsa Indonesia. Pemahaman dan pengimplementasian mereka terhadap empat pilar MPR RI akan membuat masa depan Indonesia tak perlu dicemaskan," tambahnya.

        Pada acara penyematan Duta MPR, turut hadir para Wakil Ketua MPR, antara lain Ahmad Basarah, Lestari Moerdijat, dan Fadel Muhammad.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Puri Mei Setyaningrum

        Bagikan Artikel: