Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        China Mulai Pulih dari Corona, Pengiriman Ponsel Pintar Turut Melonjak 3x LIpat

        China Mulai Pulih dari Corona, Pengiriman Ponsel Pintar Turut Melonjak 3x LIpat Kredit Foto: (Foto: Noodcases)
        Warta Ekonomi, Bogor -

        China mulai pulih dari wabah corona, melahirkan titik terang di industri ponsel pintar di Negeri Tirai Bambu, berdasarkan data dari Akademi Teknologi Informasi dan Komunikasi China (CAICT).

        Apple berhasil mengirim sekitar 2,5 juta iPhone di China pada Maret, setelah terpuruk pada bulan sebelumnya di mana perusahaan hanya mengirim 500 ribu ponsel.

        Sementara, pengiriman ponsel di China secara keseluruhan ada di angka 21 juta unit. "Angka itu meningkat tiga kali lipat dari Februari, tetapi masih turun 20% bila dibandingkan para Maret 2019," lapor CNBC Internasional, dikutip Kamis (16/4/2020).

        Baca Juga: Pengguna IPhone Kini Bisa Gunakan Aplikasi Peduli Lindungi

        Para peritel ponsel di China mulai membuka kembali tokonya pada awal Maret, setelah penyeabran virus corona di sana mulai mereda.

        Hasilnya, banyak produsen ponsel pintar yang mengharapkan penjualan di China dapat mengurangi dampak penurunan di pasar internasional dalam beberapa bulan ke depan.

        Secara khusus, Apple sampai memberi potongan harga pada iPhone 11 demi mendorong peningkatan permintaan konsumen.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Tanayastri Dini Isna
        Editor: Tanayastri Dini Isna

        Bagikan Artikel: