Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Dihantam Data Pengangguran: Dolar AS Bubar Jalan, Emas Global dan Emas Antam Jadi Dambaan!

        Dihantam Data Pengangguran: Dolar AS Bubar Jalan, Emas Global dan Emas Antam Jadi Dambaan! Kredit Foto: Freepik/user4436526
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Rilis data Amerika Serikat (AS) menunjukkan bahwa ada 3,17 juta kalim pengangguran baru selama pekan yang berakhir pada 2 Mei 2020. Angka tersebut diklaim lebih buruk dari yang diperkirakan dan berada pada rekor tertinggi.

        "Anda memiliki (angka) pengangguran tinggi yang keluar ... Itu masih memberitahu orang-orang untuk mungkin mencari perdagangan yang aman," jelas kepala pedagang di Global Investors AS, Michael Matousek, dilansir dari Antara, Jumat (8/05/2020).

        Baca Juga: Tepat Berada di Bawah Rp15.000, Rupiah Kini Terbaik di Asia!

        Baca Juga: Jumat Berkah, Rupiah Mantap Melangkah!

        Dengan alasan bermain aman, aset keuangan menjadi amat diajuhi oleh pelaku pasar, termasuk dolar AS yang pagi ini nampak tertekan secara global. Ketika situasi seperti sekarang ini, instrumen investasi emas menjadi pelarian yang utama. 

        Dilansir dari RTI, emas global yang tengah menjadi dambaan bergerak denga tren menguat hingga ke level tertinggi di angka US$1.720,70 per ounce. Jika dilihat lebih jauh, dalam sepekan terakhir apresiasi emas global di pasar spot telah menembus angka 1,01% atau setara dengan 1,29% dalam sebulan. 

        Baca Juga: Lockdown Melonggar, Kilau Emas Global dan Emas Antam Terus Memudar!

        Kompak dengan emas global, harga emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) terpantau mengalami kenaikan cukup tinggi pada hari ini. Dilansir dari laman resmi logammulia.com, harga emas Antam dibanderol dengan harga Rp918.000 per gram, menguat Rp5.000 dari harga perdagangan sebelumnya yang berada di angka Rp913.000 per gram.

        Berikut adalah daftar harga emas Antam pada perdagangan Jumat (8/05/2020).

        1 gram Rp918.000

        2 gram Rp1.785.000

        3 gram Rp2.656.000

        5 gram Rp4.410.000

        10 gram Rp8.755.000

        25 gram Rp21.780.000

        50 gram Rp43.485.000

        100 gram Rp86.900.000

        250 gram Rp217.000.000

        500 gram Rp433.800.000 

        1.000 gram Rp867.600.000

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Lestari Ningsih
        Editor: Lestari Ningsih

        Bagikan Artikel: