Citi Asia Pacific baru-baru ini meluncurkan program virtual yang inovatif guna mendukung rekrutmen di berbagai kampus dan berlaku bagi mahasiswa di seluruh dunia. Program ini memberi kesempatan kepada para mahasiswa untuk menjajaki kesempatan berkarir di wilayah Asia Pasifik, serta di lini bisnis Investment Banking dan Markets and Securities Services.
Dalam jangka waktu dua minggu, perusahaan telah menerima pendaftaran secara virtual dengan jumlah lebih dari 6.000 mahasiswa yang berasal dari lebih 500 universitas termasuk Indonesia. Secara normal, biasanya perekrutan melalui kampus dengan cara konvensional akan memakan waktu hingga beberapa bulan.
Baca Juga: Selamat! CEO Citi Indonesia Terpilih Sebagai Best Leader
"Terdapat 69 mahasiswa dari Indonesia terdaftar untuk mengikuti program ini. Program ini mencerminkan komitmen kami untuk mendukung rekrutmen kampus serta memfasilitasi individu-individu unggulan bagi industri perbankan di Indonesia," ujar Yardley Young, Head of Human Resources Citi Indonesia di Jakarta, Rabu (29/7/2020).
Dia menjelaskan, program yang dilaksanakan secara online ini dirancang untuk memberikan pengalaman kepada para mahasiswa mengenai bagaimana rasanya menjadi seorang analis, serta di saat yang bersamaan membantu mereka dalam membangun keterampilan dan kepercayaan diri untuk berkarir di Citi.
Program ini merupakan program online gratis bagi para mahasiswa, guna membangun keterampilan praktis serta rasa percaya diri dalam berkarir.
"Para mahasiswa nantinya akan mendapatkan contoh layaknya pekerjaan sebenarnya, untuk lebih memahami mengenai apa yang ditawarkan oleh karir dalam perbankan sambil mengembangkan keahlian yang berharga, sehingga nantinya dapat dipekerjakan," ungkapnya.
Pengalaman virtual ini meliputi dalam setiap modul terdapat studi kasus, dirancang secara khusus oleh para bankir Citi, dimana terdapat permasalahan dalam bisnis yang harus disediakan solusinya oleh para mahasiswa.
Baca Juga: Berantas Covid-19, Citi Foundation Salurkan Bantuan US$150 Ribu
"Mahasiswa yang memiliki solusi terbaik, berkesempatan untuk dihubungi guna mendapatkan posisi permanen di Citi, atau kesempatan melakukan magang," tukasnya.
Sebagai bagian dari pengiriman solusi, Citi mendorong para mahasiswa/i untuk memberikannya dalam bentuk video. Ini memberikan kesempatan lebih bagi para mahasiswa/I untuk merepresentasikan CV yang mereka miliki dalam bentuk visual.
Kemudian Melakukan tatap muka secara virtual, dengan para petinggi Citi yang merupakan bagian dari tim manajemen Citi di wilayah Asia Pasifik.
Head of Asia Pacific Banking, Capital Markets and Advisory Asia Pacific Jan Metzger mengungkap pengalaman secara virtual ini merupakan cara cerdas lainnya dengan memanfaatkan teknologi, guna menarik perhatian dari bakat-bakat unggulan.
"Ini juga merupakan salah satu cara kami guna memperluas daya tarik kami kepada lebih banyak orang di seluruh dunia. Sejauh ini, kami sangat senang dengan tanggapan yang didapatkan, serta saya berharap dapat menyambut lebih banyak mahasiswa bersama Citi,” ungkap Jan Metzger.
Head of Markets and Securities Services Asia Pacific Stuart Staley menambahkan bahwa penggunaan teknologi yang dilakukan semakin meningkat lini bisnis yang dimiliki Citi.
“Hal ini merupakan salah satu cara penerapan yang dilakukan secara inovatif guna mendukung pertumbuhan kami. Program ini akan memberikan penjelasan lebih lanjut mengenai bisnis Citi di wilayah Asia Pasifik, serta memberikan kami kesempatan untuk menargetkan kandidat yang lebih beragam mengingat program ini terbuka untuk umum,” tambah Stuart Staley.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fajria Anindya Utami
Tag Terkait: