Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Fraksi PKS Gelar Lomba Baca Teks Proklamasi Mirip Bung Karno

        Fraksi PKS Gelar Lomba Baca Teks Proklamasi Mirip Bung Karno Kredit Foto: Istimewa
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-75 Fraksi PKS kembali tampil dengan perhelatan Lomba Baca Teks Proklamasi Mirip Suara Bung Karno. Lomba ini sudah kesekian kalinya diselenggarakan oleh Fraksi PKS dalam rangka mengobarkan semangat proklamasi dan cinta tanah air dikalangan generasi bangsa.

        Pesan tersebut disampaikan oleh Ketua Fraksi PKS Jazuli juwaini dalam launching lomba yang diselenggarakan pada hari ini Jumat 7 Agustus 2020 melalui Saluran yang disiarkan langsung oleh Sosial Media Fraksi PKS.

        Menurut Jazuli Fraksi PKS ingin mengajak generasi bangsa khususnya generasi muda untuk memaknai proklamasi kemerdekaan dengan sebaik-baiknya, baik spiritnya maupun manifestasinya dalam kondisi bangsa saat ini. Menurutnya, generasi muda harus tampil semangat mengobarkan nilai-nilai cinta tanah air, kepedulian, dan pengorbanan bagi bangsa sebagaimana dicontohkan oleh pendiri bangsa ini.

        "Melalui gelaran lomba ini, Fraksi PKS ingin agar "Suara Bung Karno" yang mengumandangkan Proklamasi Kemerdekaan terus menggema di dada generasi bangsa. Agar bangsa ini tidak melupakan sejarah dan mengambil semangat untuk memajukan negara yang kita cintai bersama," pesannya.

        Anggota Komisi I DPR ini mengajak seluruh masyarakat yang percaya diri memiliki suara, semangat, dan karakter Proklamator untuk berbondong-bendong mendaftarkan diri. Fraksi PKS sendiri menjanjikan hadiah bernilai puluhan juta rupiah serta piagam penghargaan.

        "Tentu bukan hadiah semata yang dikejar tapi yang terpenting bagaimana kita semua berpartisipasi dalam menghidupkan jiwa dan semangat patriotisme bangsa. Dan Fraksi PKS memastikan untuk menjadi bagian yang terdepan dalam mewujudkan hal itu. Merdeka!," pungkas Jazuli.

        Catat Tanggal Pentingnya!

        Launching Lomba : 7 Agustus 2020

        Penerimaan Video : sd 20 Agustus 2020

        Pengumuman Finalis : 24 Agustus 2020

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Ferry Hidayat
        Editor: Ferry Hidayat

        Bagikan Artikel: