Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Jabar Terima Donasi Ventilator Mekanik untuk Penanganan Covid-19

        Jabar Terima Donasi Ventilator Mekanik untuk Penanganan Covid-19 Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
        Warta Ekonomi, Bandung -

        PT Beko Appliances Indonesia memberikan bantuan ventilator mekanik standar internasional untuk penanganan Covid-19 di Jawa Barat.

        Donasi tersebut diterima langsung Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Jawa Barat (Jabar) sekaligus Gubernur Jabar Ridwan Kamil (Emil) secara simbolis di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Kamis (27/8/2020).

        Donasi untuk penanganan Covid-19 di Jabar kali ini berupa tiga unit Ventilator Mekanik. “Saya atas nama Pemda Provinsi Jabar, pasien, perawat, dokter, Gugus Tugas Covid-19 Jabar, mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang telah diberikan,” kata Emil.

        Baca Juga: Rumah Sakit di Beijing Nihil Pasien Covid-19, Ternyata Cara Ini..

        Baca Juga: Mulai Uji Klinis Vaksin Covid-19 Besok, Ridwan Kamil Akan Dites

        “Pada masa AKB (Adaptasi Kebiasaan Baru) ini, kita (Jabar) masih membutuhkan banyak dukungan. Oleh karena itu, sekali lagi terima kasih untuk para donatur atas bantuan yang diberikan untuk penanganan Covid-19 di Jabar,” tambahnya.

        Adapun, Country General Manager Indonesia, PT Beko Appliances Indonesia, Ali Cagri Gonculer mengatakan Jawa Barat menjadi provinsi pertama yang menerima bantuan ventilator, yang sangat dibutuhkan untuk menyelamatkan nyawa pasien Covid-19.

        Jawa Barat merupakan salah satu daerah dengan jumlah pasien positif Covid-19 terbanyak dengan jumlah 9.848 kasus terkonfirmasi. Sebagai bagian dari upaya bersama melawan penyakit Covid-19, Europe’s number 1 freestanding home appliances, Beko, menyumbangkan alat bantu pernapasan buatan atau ventilator kepada wilayah-wilayah yang membutuhkan di Indonesia. 

        "Sebagai tahap awal, Beko mendonasikan 3 ventilator berstandar internasional kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat," katanya.

        Dia menjelaskan dengan memanfaatkan fasilitas research and development serta kapabilitas manufaktur yang dimiliki perusahaan, Beko bersama induk perusahaannya Arçelik, memproduksi ventilator yang diperuntukkan untuk membantu negara-negara yang membutuhkan.

        “Ventilator menjadi salah satu perangkat yang sangat dibutuhkan untuk merawat penderita Covid-19. Inilah mengapa, di Turki, kami berkolaborasi dengan sejumlah pihak, dalam pembuatan ventilator secara masal, yang kemudian dimanfaatkan oleh lebih banyak orang di seluruh dunia. Kami memahami, dibutuhkan upaya kolektif global untuk mengatasi isu pandemi yang tengah kita hadapi bersama. Semangat kolaboratif ini pula yang kami bawa ke Indonesia, dengan mendonasikan ventilator ke wilayah yang membutuhkan, salah satunya Provinsi Jawa Barat,” jelasnya.

        Ventilator yang disumbangkan Beko Indonesia merupakan produksi dari Arçelik, perusahaan induk Beko, yang sejak April 2020 telah bergabung dengan sejumlah perusahaan terkemuka, dalam memproduksi ventilator mekanis.

        Tim yang terdiri dari 120 insinyur dari berbagai disiplin, menggunakan fasilitas pembuatan prototipe di Arçelik Garage - sebuah pusat inovasi terbuka di Istanbul, Turki untuk merancang dan menguji prototipe awal ventilator hanya dalam waktu 2 minggu. Pada Juni 2020, 5.000 ventilator berhasil diproduksi, dan didonasikan untuk memenuhi permintaan domestik dan internasional.

        “Kami berharap bantuan yang diberikan akan dapat bermanfaat dalam membantu para tenaga medis dalam merawat pasien Covid-19, sekaligus mendukung pemerintah Indonesia memerangi pandemi ini,” pungkasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Rahmat Saepulloh
        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: