Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Moeldoko Sindir Halus KAMI: Gagasan Kita Ambil, Kalau Bagus...

        Moeldoko Sindir Halus KAMI: Gagasan Kita Ambil, Kalau Bagus... Kredit Foto: Antara/Hafidz Mubarak A
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Kepala Kantor Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko menanggapi santai kehadiran Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI). Ia tidak masalah dengan hadirnya kelompok tersebut. Kata Moeldoko, pihaknya tidak akan segan untuk mengambil dan menjalankan gagasan dari KAMI selama itu baik bagi negara.

        "Mereka itu bentuknya hanya sekumpulan kepentingan. Silakan saja, tidak ada yang melarang," ucap Moeldoko melalui keterangan tertulis resmi dari Staf Komunikasi Politik KSP, Kamis (1/10/2020).

        Sekadar diketahui, keterangan tertulis tersebut berbentuk tanya jawab antara Moeldoko dengan Staf Komunikasi Politik KSP dalam rangka di peringatan Hari Kesaktian Pancasila.

        Baca Juga: Moeldoko Sinis ke Gatot Cs: KAMI Cuma Sekumpulan Kepentingan!

        Menurut Mantan Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) itu, jika gagasan KAMI bagus maka bisa diambil. "Kalau gagasannya bagus, kita ambil. Tetapi kalau arahnya memaksakan kepentingan, akan ada perhitungannya," jelasnya.

        Namun demikian, Moeldoko enggan menanggapi berlebihan terkait hadirnya KAMI. Ia mempersilakan jika KAMI menyemaikan berbagai gagasan dalam konteks demokrasi. Namun jika bentuknya akan mengganggu stabilitas maka ia mengingatkan itu ada risikonya.

        "Dinamika politik selalu berkembang. Tidak ada namanya dinamika yang stagnan. Setelah ada KAMI, nanti ada KAMU, terus ada apalagi, kan? Kita tidak perlu menyikapi berlebihan sepanjang masih gagasan-gagasan. Sepanjang gagasan itu hanya bagian dari demokrasi, silahkan," ucapnya.

        "Tapi jangan coba-coba mengganggu stabilitas politik. Kalau bentuknya sudah mengganggu stabilitas politik, semua ada resikonya. Negara punya kalkulasi dalam menempatkan demokrasi dan stabilitas," tegas dia.

        Sebagaimana diketahui, berbagai tokoh bangsa mendeklarasikan KAMI beberapa waktu lalu. Mulai dari Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin, Mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo, politikus Ahmad Yani, filusuf Rocky Gerung, serta sejumlah tokoh lainnya. Deklarasi KAMI juga terjadi di berbagai daerah.

        KAMI mendeklarasikan diri sebagai gerakan moral rakyat Indonesia dari berbagai elemen dan komponen yang berjuang bagi tegaknya kedaulatan negara, terciptanya kesejahteraan rakyat, dan terwujudnya keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

        Baca Juga: KAMI Dipersekusi di Mana-Mana, Din Cs Mau Tempuh Jalur Hukum?

        Baca Juga: Moeldoko Endus Kepentingan Pribadi Gatot ihwal PKI hingga Isu Pencopotan

        Perjuangan KAMI didasarkan pada konstitusi. Belakangan kehadiran KAMI menuai kontroversi. Deklarasi atau pertemuan yang digelar di daerah kerap diadang oleh kelompok lainnya.

        Presidium KAMI juga meminta Presiden Jokowi dan DPR tidak melanjutkan pembahasan tentang RUU Haluan Ideologi Pancasila (HIP) dan RUU Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP). Kemudian meminta Jokowi menyerukan lembaga pemerintah dan penyiaran publik menayangkan film G30S/PKI.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Rosmayanti

        Bagikan Artikel: