Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Tes PCR Rp900 Ribu, Satgas Covid: Untuk Mendorong Masyarakat Bisa Memeriksakan Diri secara Mandiri

        Tes PCR Rp900 Ribu, Satgas Covid: Untuk Mendorong Masyarakat Bisa Memeriksakan Diri secara Mandiri Kredit Foto: Antara/Akbar N Gumay
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Pemerintah telah menetapkan harga tes PCR sebesar Rp900.000. Juru Bicara Satuan Tugas untuk Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengatakan bahwa penetapan harga tersebut telah mempertimbangkan berbagai macam komponen.

        Dia mengatakan, bahwa pemerintah telah mengantisipasi kemungkinan terjadinya lonjakan tes PCR yang bisa menimbulkan kelangkaan.

        Baca Juga: Tes PCR dari Indofarma Lebih Murah Rp300 Ribu dari Harga Pasaran

        "Peluang ketidaktersediaan reagen bisa ditanggulangi dengan pemutaran pemasukan dan pengeluaran yang juga telah dipertimbangkan selama proses pembahasan standar harga tersebut," ungkapnya.

        Lebih lanjut Wiku berharap bahwa penetapan harga ini bisa menanggulangi disparitas harga PCR. Selain itu, mendorong pemeriksaan mandiri.

        “Dan diharapkan dengan pertimbangan standar harga RT PCR dapat menanggulangi disparitas perbedaan harga di laboratorium secara nasional. Dan mendorong masyarakat untuk bisa memeriksakan diri secara mandiri,” pungkasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ferry Hidayat

        Bagikan Artikel: