Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman menyatakan bahwa pencopotan baliho Habib Rizieq Shihab (HRS) di Ibu Kota Jakarta sudah dilakukan sejak dua bulan terakhir.
Ia menegaskan, awalnya balihho tersebut diturunkan oleh Satpol PP DKI Jakarta. “Awalnya yang turunkan Satpol PP,” ungkapnya, Senin (23/11/2020). Baca Juga: Jatuh Sakit Bergejala Covid-19, Habib Rizieq Segera Tes Usap Tanpa Fasilitas Pemerintah
Namun, setiap diturunkan, spaduk bergambar Habib Rizieq dipasang lagi oleh FPI. Baca Juga: Habib Rizieq Siap Diperiksa Polisi, Asalkan Gibran dan Bobby Juga Ditindak!
“Tapi FPI minta dinaikkan lagi. Mereka siapa? Kalau pemerintah itu jelas organisasinya. Kok bisa takut sama mereka?” tegasnya.
Lebih lanjut, ia mengatakan pencopotan baliho tersebut dilakukan oleh tim gabungan besama TNI, Polri dan Satpol PP.
Hingga saat ini, total tak kurang dari 900-an spanduk dan baliho Rizieq sudah diturunkan. “Sampai saat ni hampir 900-an (spanduk dan baliho) di DKI (ditertibkan). Bahkan ada warga yang ikut turunkan,” ungkapnya.
“Kita (petugas gabungan) turunkan poster tidak hanya Rizieq Shihab saja. Poster lain juga kita turunkan. Yang ilegal kita turunkan,” jelasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil