Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Sukses Tekan Kasus Positif, PPKM Mikro Dapat Jadi Contoh Untuk Negara Lain

        Sukses Tekan Kasus Positif, PPKM Mikro Dapat Jadi Contoh Untuk Negara Lain Kredit Foto: Antara/Fauzan
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Ketua Bidang Penanganan Kesehatan Satgas Covid-19 Alexander K Ginting mengatakan bahwa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mikro dapat menjadi contoh bagi negara lain.

        "Ini mungkin bisa disampaikan kepada negara sahabat bagaimana cara menghentikan penularan di daerah padat penduduk," katanya dalam siaran virtual BNPB, Senin (15/3/2021).

        Baca Juga: PPKM Mikro Tekan Kasus Positif, Keterisian RS Covid-19 Menurun

        Ia menambahkan bahwa angka kasus positf masih berada di angka yang cukup tinggi yakni 130 ribu. Meski begitu penerapan PPKM Mikro sendiri sudah mampu mengurangi beban di hulu.

        Beban tersebut berkurang dilihat dari kapasitas keterisian Rumah Sakit rujukan untuk Covid-19. Alexander menerangkan, BOR (Bed Occupancy Rate) atau tingkat keterisian ranjang rumah sakit Covid-19 untuk ICU sudah berada di bawah 60%.

        Dua bulan terakhir, angka BOR berada di tingkat yang cukup tinggi. Keterisian yang penuh sendiri merupakan dampak dari libur Natal dan Tahun Baru.

        Sebelumnya, Juru Bicara Satgas Covid-19 Wiku Adisasmito menjelaskan bahwa dampak dari libur panjang selalu berujung ke angka kematian yang meningkat. 

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Bernadinus Adi Pramudita
        Editor: Alfi Dinilhaq

        Bagikan Artikel: