Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        'Pemain Tua' di Demokrat Kubu Moeldoko Habis Dikata-katain: Begalnya Nyalon Ketua PSSI Aja Kalah

        'Pemain Tua' di Demokrat Kubu Moeldoko Habis Dikata-katain: Begalnya Nyalon Ketua PSSI Aja Kalah Kredit Foto: Antara/Endi Ahmad
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Jansen Sitindaon, menyayangkan kisruh Partai Demokrat muncul di saat kondisi partai berlambang mercy ini sedang baik-baiknya. Indikatornya, sukses regenerasi dan berkurangnya kader terseret kasus korupsi.

        "Lagi bagus-bagusnya partai tumbuh, sukses lakukan regenerasi, kasus-kasus korupsi mulai jauh, konsolidasi lagi enak-enaknya dll," ujarnya lewat cuitan di Twitter @jansen_jsp, Sabtu (20/3/2021).

        Baca Juga: Demokrat Panas, Dikaitkan Poster Puan-Moeldoko, Sekarang Pasukan Jenderal Dibuat Babak Belur..

        Dia mengatakan bahwa para generasi tua justru hadir merusak proses regenerasi yang sudah berjalan dengan baik di tubuh Partai Demokrat. Jansen menyebut para kader tua justru membawa 'begal' dari luar partai.

        "Ehh para pemain tua generasi penikmat ini muncul merusak. Bawa begal dari luar lagi. Iya kalau tadi kelasnya mirip Lionel Messi, ini nyalon ketua PSSI aja kalah," tandasnya.

        Cuitan Jansen ini langsung ditanggapi akun @luksutanto. "Begal nya tdk bisa main bola pula ya bang @jansen_jsp. Kok mau kudeta Lionel Messi. Semangat terus bang JSP dan Rakyat Monitor," ujarnya.

        Komentar menyindir lainnya disampaikan akun @Nazar_VCC. Dia menyebut pemain lama di Demokrat mental otak kepiting. "Pemain lama mental otak kepiting kalau aku gagal yang lain pun tidak boleh berhasil apalagi itu generasi muda," katanya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Puri Mei Setyaningrum

        Bagikan Artikel: