Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Ini Dia Laptop Gaming dengan Peningkatan Performa Grafis

        Ini Dia Laptop Gaming dengan Peningkatan Performa Grafis Kredit Foto: Ferry Hidayat
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Predator Helios 300 terbaru ini mampu memberikan performa lebih baik kepada para penggunanya. Rahasianya adalah kehadiran GPU NVIDIA® terbaru, GeForce RTX™ 3070. GeForce RTX™ 3070 sudah memakai Core RT terbaru generasi ke-2 serta Tensor core generasi ke-3 yang memiliki throughput hingga 2X lebih baik dari generasi sebelumnya, yang menghasilkan grafik ray-tracing paling realistis dan fitur AI DLSS paling mutakhir untuk meningkatkan FPS saat menampilkan grafik terbaik. 

        Predator Helios 300 menggunakan  Intel® Core™ i7 dengan 8 core dan 16 thread terbaru dengan kecepatan clock 5.0 GHz Turbo yang memiliki tenaga luar biasa untuk menjalankan segala perintah. Hadir dengan Intel® Wi-Fi 6 (Gig+) - standar terbaru yang menawarkan kecepatan koneksi sangat cepat, sehingga gaming laptop menjadi jauh lebih baik.

        Dimas Setyo, Presales Acer Indonesia mengungkapkan, laptop gaming populer Predator Helios 300 yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp 26.999.000 ini menjadi lebih baik dengan penambahan teknologi dan fitur yang powerful, bersama dengan desain baru yang berkelas.

        Gamer akan dimanjakan dengan kombinasi prosesor Intel Core i7 dengan 8 core terbaru  untuk kinerja premium dengan penambahan GPU NVIDIA® GeForce RTX™ 3070 terbaru yang didukung oleh tombol Turbo yang menghasilkan peningkatan tenaga secara instan serta fitur Killer DoubleShot ™ Pro hasilkan jaringan yang cepat dan bebas lag.

        Hadirnya NVIDIA® GeForce RTX™ 30 Series pada laptop Predator Helios, telah didukung oleh arsitektur NVIDIA® Ampere, meningkatkan efisiensi energi dan optimisasi sistem dengan AI serta mempercepat kinerja secara dramatis dengan teknologi Max-Q generasi ketiga untuk desain yang tipis dan ringan.

        GPU Laptop GeForce RTX™ 30 Series menghadirkan pengalaman gaming yang menakjubkan dalam Cyberpunk 2077 dan judul-judul game kelas atas lainnya, dan juga memungkinkan creator untuk menghasilkan konten yang luar biasa menggunakan ratusan aplikasi yang memanfaatkan akselerasi dan fitur dari GeForce RTX™.

        Predator Helios 300 (PH315-53) ini telah ditenagai Intel® Core™ i7  10870H dengan 8 core dan 16 thread yang siap menjalankan segala perintah untuk melakukan gaming, editing, sampai multi tasking yang berat. Laptop Predator Helios 300 Intel 10th Gen ini sudah dilengkapi dengan RAM jenis DDR4 sebesar 16 GB yang bisa kamu tambah lagi sampai 32GB menggunakan modul dua soDIMM.

        Untuk soal visual, laptop Predator Helios 300 tersedia dalam dua ukuran layar Full HD, 15,6 inci menggunakan panel Real IPS dengan refresh rate hingga 300hz dan response time 3ms yang menampilkan gambar dengan gerakan yang halus dan bebas blur.

        Hal yang paling mencolok dari laptop ini adalah tampilan barunya. Sasis logam yang diusung kini menggunakan aksen biru kehijauan seperti lampu latar keyboard di laptop gaming Predator lainnya. Bezel yang tipis di sekitar layar dan desain terbaru keyboard dengan font Predator yang terlihat kontemporer memberikan tampilan yang keren dan edgy.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ferry Hidayat

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: