Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        DKI Jakarta Geser Papua dari Puncak Klasemen Medali PON

        DKI Jakarta Geser Papua dari Puncak Klasemen Medali PON Kredit Foto: Antara/Nova Wahyudi
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Kontingen DKI Jakarta berhasil menggeser tuan rumah Papua dari puncak klasemen sementara perolehan medali pada ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.

        Berdasarkan pantauan Warta Ekonomi di laman website official PON XX hingga Kamis (30/9/2021) pkl. 14.07 WIB, DKI Jakarta berhasil mengoleksi 37 medali terdiri dari 18 medali emas, 9 perak dan 10 perunggu.

        Rinciannya, 16 emas DKI Jakarta disumbang dari cabang olahraga (cabor) sepatu roda, 3 dari cricket, 4 judo, 3 dayung , 2 washu, 2 sepak takraw, cricket 3, dayung 2, akuatik polo air 1, dan terbang layang 1.

        Baca Juga: Ronald Koeman Pasrah Jika Dicopot

        Di posisi kedua, tuan rumah Papua mengoleksi 26 medali dengam rincian 13 medali emas, 4 medali perak, dan 9 medali perunggu. Di urutan ketiga, kontingen Jawa Barat menempel ketat Papua dengan mengoleksi 34 medali yakni 9 medali emas, 8 medali perak, dan 17 medali perunggu.

        Sementara Jawa Timur berada di posisi keempat dengan 19 medali, terdiri dari 6 medali emas, 9 medali perak, dan 4 medali perunggu. Menyusul, Bali di urutan kelima dengan 6 koleksi medali. Dengan rincian 1 emas, 2 perak, dan 3 perunggu.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Boyke P. Siregar
        Editor: Boyke P. Siregar

        Bagikan Artikel: