Anda Harus Mempertimbangkan Meninggalkan Kebiasaan Ini Agar Terhindar dari Kanker Pankreas
Menjaga kesehatan artinya mengusahakan agar tubuh senantiasa dalam keadaan bugar sehingga penyakit tidak mudah menyerang tubuh.
Melakukan pola hidup sehat seperti aktif melakukan aktivitas fisik (olahraga) dan menjaga asupan makanan adalah di antara cara untuk mendapatkan kesehatan tubuh.
Pengetahuan akan suatu masalah kesehatan juga penting untuk dipahami oleh Anda. Dengan mengetahui tentang hal-hal berkaitan dengan kesehatan, Anda akan bisa lebih waspada terhadap kemungkinan risiko masalah kesehatan yang mungkin akan terjadi.
Baca Juga: Nggak Nyangka! Cocok Cegah Diabetes, Ternyata Biji Buah Ini Mampu Menurunkan Lonjakan Gula Darah
Tidak kalah penting bisa Anda lakukan adalah meninggalkan kebiasaan buruk atau yang cenderung tidak sehat. Seringkali karena menganggap tidak ada efek langsung mungkin Anda merasa tidak perlu meninggalkan kebiasaan buruk tersebut.
Padahal nyatanya kebiasaan buruk seringkali meningkatkan risiko penyakit kronis, salah satunya penyaakit kanker pankreas.
Bagi Anda yang saat ini aktif merokok atau memiliki kecendurungan untuk merokok Anda harus mempertimbangkan untuk berhenti melakukannya, ternyata kebiasaan merokok sangat berkaitan dengan risiko terkena kanker pankreas.
The American Cancer Society mengatakan bahwa merokok adalah salah satu faktor risiko yang paling penting untuk kanker pankreas.
Mengutip laman Express (19/11/21), dijelaskan bahwa risiko terkena kanker pankreas sekitar dua kali lebih tinggi di antara orang yang merokok dibandingkan dengan mereka yang tidak pernah merokok. Diduga kuat sekitar 25% kanker pankreas diduga disebabkan oleh merokok.
Baca Juga: Duh… Cek Sekarang! Ini Beberapa Gejala Kanker Pankreas yang Sering Diabaikan, Anda Mengalaminya?
Meski memang harus mejadi catatan, merokok bukanlah satu-satunya penyebab penyakit ini bisa terjadi, tetapi jelas meningkatkan risiko Anda terkena kanker pankreas.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Bayu Muhardianto
Editor: Bayu Muhardianto
Tag Terkait: