Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Gagal 'Manggung' Lagi, Kali Ini Babe Haikal Ditolak Mentah-mentah Sama TNI AD

        Gagal 'Manggung' Lagi, Kali Ini Babe Haikal Ditolak Mentah-mentah Sama TNI AD Kredit Foto: Instagram/Haikal Hassan
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Poster Ustadz Babe Haikal menggelar kegiatan pengajian di Yonif Raider 502/UY beredar di media sosial. Namun Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Tatang Subarna memastikan jika kabar tersebut tidak benar alias hoaks.

        Kadispenad mengatakan memang sebelumnya Ustadz Babe Haikal meminta izin mengadakan kegiatan pengajian di Yonif Para Raider 502/UY dengan mengundang masyarakat umum.

        Baca Juga: Babe Haikal Dikepung Warga! Seruan NKRI Harga Mati Berkumandang, Usir Haikal Sekarang Juga

        "Akan tetapi kegiatan tersebut tidak mendapatkan perizinan dari satuan terkait, mengingat kondisi pandemi COVID-19," ujarnya.

        Pemerintah Pusat sedang gencar meminta kepada seluruh lapisan masyarakat mematuhi protokol kesehatan serta mengurangi mobilitas guna mencegah persebaran varian terbaru COVID-19 yakni varian Omicron.

        Baca Juga: Saat Habib dan Haikal Hassan Diadu-adu Demi Iklan, Bikin Gus Nur Emosi

        Tim Ustadz Babe sebelumnya memperoleh penolakan dari satuan terkait, Tim IT dari Ustadz Babe Haikal sudah terlanjur membuat poster dengan mempostingnya di IG, padahal acara tersebut tidak terlaksana.

        Pihak Yonif Para Raider 502/UY telah meminta Tim Ustadz Babe Haikal menghapus poster tersebut guna menghindari kesalahpahaman di masyarakat.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Annisa Nurfitri

        Bagikan Artikel: