Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Matahari Jor-Joran Beli Saham Milik Masyarakat, Totalnya Capai Triliunan Rupiah!

        Matahari Jor-Joran Beli Saham Milik Masyarakat, Totalnya Capai Triliunan Rupiah! Kredit Foto: Istimewa
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Matahari  Department Store Tbk (LPPF) agresif melakukan pembelian kembali (buyback) saham publik. Sejak akhir 2021 hingga awal 2022 ini saja, setidaknya Matahari sudah melakukan dua kali buyback dan akan kembali melakukannya hingga Mei 2022 mendatang.

        Berdasarkan pengumuman di keterbukaan informasi, perusahaan ritel terafiliasi Lippo Group ini menggelar buyback pada 6 Agustus 2021 hingga 5 November 2021 dengan total biaya lebih dari Rp151,81 miliar. Buyback kedua dilakukan selama periode 5 November 2021 hingga 4 Februari 2022 senilai maksimal Rp500 miliar.  Baca Juga: Cara Taipan Pieter Tanuri Habiskan Duit Miliaran Rupiah, Simpel: Borong Saham....

        "Saat ini, Matahari berencana untuk melakukan pembelian kembali atas saham-saham yang telah dikeluarkan oleh Matahari dan tercatat pada PT Bursa Efek Indonesia (Bursa)," pungkas manajemen, dilansir pada Senin, 7 Februari 2022.

        Rencana buyback tersebut akan dilaksanakan paling lama tiga bulan, terhitung sejak tanggal keterbukaan informasi, yakni paling lambat sampai tanggal 3 mei 2022. Tak main-main, kali ini Matahari juga siap merogoh kocek hingga Rp500 miliar dengan harga pelaksanan dibatasi sebesar Rp4.700 per saham. Aksi korporasi tersebut berdampak pada membesarnya rugi bersih per saham dari sebelumnya Rp332 menjadi Rp386.

        "Pembelian kembali saham 2022 akan dilakukan atas sebanyak-banyaknya 10% dari modal disetor dan ditempatkan Matahari atau maksimum sebanyak 262.614.878 lembar saham," tegasnya lagi.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Lestari Ningsih
        Editor: Lestari Ningsih

        Bagikan Artikel: