Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Di Acara PAN, Edy Rahmayadi Tekankan Pentingnya Edukasi Politik ke Masyarakat

        Di Acara PAN, Edy Rahmayadi Tekankan Pentingnya Edukasi Politik ke Masyarakat Kredit Foto: Khairunnisak Lubis
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Edukasi dan sosialisasi politik penting agar masyarakat mampu secara objektif memilih pemimpin dan wakilnya. Dengan begitu, pembangunan akan berjalan lebih baik, karena masyarakat mampu menilai pemimpin dan wakil yang dipilihnya.

        Hal tersebut disampaikan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi saat menghadiri pelantikan Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Sumatera Utara, Medan, kemarin

        Menurut Edy, dengan adanya edukasi politik, partisipasi pemilih akan dapat lebih ditingkatkan lagi. Ia mencontohkan partisipasi pemilih Sumut, yang pada pemilihan sebelumnya mencapai 79,91% dan melebihi target nasional (77,5%). 

        Berdasarkan data Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sumut, di tahun 2019 jumlah Data Pemilih Tetap (DPT) Sumut sekitar 9,7 juta. Pada Pemilihan Presiden jumlah pemilih yang menggunakan hak suaranya hanya mencapai sekitar 7,5 juta.

        Edy pun mengingatkan agar partai politik, termasuk PAN tidak perlu berebut pemilih, karena masih ada sekitar 3 juta lebih pemilih yang belum menggunakan hak suaranya.

        Jumlah juta juta pemilih tersebut menurutnya akan berpengaruh signifikan terhadap partai. “Ada sekitar 3 juta lebih yang belum menentukan pilihannya, selaku gubernur saya tidak ingin partai rebutan karena ada yang belum mau memilih sekitar 3 juta lagi. Rebut itu yang tiga juta,” kata Edy.

        Sementara itu, Ketua DPP PAN Zulkifli Hasan mengingatkan partai merupakan pilar demokrasi dan akan menentukan arah perkembangan Indonesia saat ini dan ke depannya.

        "Sangat penting bagi partai politik  memberikan edukasi politik kepada masyarakat agar demokrasi di Indonesia berjalan dengan baik,"Ucap Zulkifli.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Boyke P. Siregar
        Editor: Boyke P. Siregar

        Bagikan Artikel: