Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Perkuat Sinergi dan Kemitraan Ekonomi Syariah, KBRI di Sudan Diskusi dengan PWK-MES

        Perkuat Sinergi dan Kemitraan Ekonomi Syariah, KBRI di Sudan Diskusi dengan PWK-MES Kredit Foto: Antara/Aditya Pradana Putra
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Kedutaan Besar Republik Indonesia di Sudan, sedang berupaya untuk memperkuat sinergi dan kemitraan pengembangan ekonomi syariah di Sudan dan Indonesia, melalui pertemuan dan diskusi dengan Pengurus Wilayah Khusus Masyarakat Ekonomi Syariah (PWK-MES) pada Minggu (03/04/2022) lalu. 

        PWK-MES sendiri merupakan organisasi kemasyarakatan Warga Negara Indonesia (WNI) di Sudan.

        Baca Juga: Kembangkan Pasar Syariah, CIMB Niaga Jalin Kemitraan dengan Bursa Komoditi ICDX dan ICH

        "Saya mengapresiasi peran aktif PWK-MES dalam ikut memasyarakatkan ekonomi syariah di dalam berbagai kegiatan usaha," ujar Sunarko, Duta Besar Indonesia untuk Sudan.

        Dubes Sunarko juga mengharapkan PWK-MES dapat berperan aktif dalam ikut mendorong tumbuhnya semangat kewirausahaan bagi WNI, generasi muda dan kalangan mahasiswa Indonesia di Sudan.

        Sementara itu, Ketua Dewan Pakar PWK MES Sudan mengungkapkan bahwa Universitas Umdurman Sudan merupakan salah satu insitusi pendidikan yang melahirkan banyak ahli ekonomi syariah.

        Selanjutnya, di dalam dialog hangat tersebut juga dibahas antara lain, rencana program dan kegiatan PWK-MES Sudan dan sinergi dengan program dan kegiatan KBRI Khartoum.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Martyasari Rizky
        Editor: Aldi Ginastiar

        Bagikan Artikel: