Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Bu Risma Gak Usah Maju Pilpres 2024 Ya, Peluangnya Lebih Kecil Dibanding Ganjar

        Bu Risma Gak Usah Maju Pilpres 2024 Ya, Peluangnya Lebih Kecil Dibanding Ganjar Kredit Foto: Mochamad Ali Topan
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Tiga tokoh kuat PDIP perjuangan, yaitu Ganjar Pranowo, Puan Maharani, dan Tri Rismaharini, mungkin saja diusung dalam Pilpres 2024. Namun, pengamat kebijakan publik, Sugiyanto, merasa Gubernur Jawa Tengah, Ganjar, lebih berpeluang menangkan Pillpres.

        "Tiga nama kandidat capres PDIP yang beredar ada Ganjar Pranowo, Puan Maharani, dan Risma. Yang potensi menang yakni Ganjar Pranowo," kata Sugiyanto kepada GenPI.co, Rabu (29/6).

        Baca Juga: Mohon Maaf Pak Ganjar, PDIP Lebih Pilih Puan karena Tak Akan Berkhianat

        Menurut Sugiyanto, dari sejumlah lembaga survei bahwa capres yang memiliki elektabilitas tinggi seperti Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan.

        Pria yang biasa disapa SGY ini mengatakan jika Ganjar Pranowo ditetapkan capres dari PDIP, kemungkinan besar elektabilitas Gubernur Jawa Tengah itu akan memelesat.

        "Ganjar saja belum ditetapkan capres PDIP elektabilitasnya tinggi, apalagi sudah ditetapkan dari partainya saya yakin akan dahsyat," bebernya.

        Meskipun Puan Maharani merupakan anak Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, menurut SGY, akan berat memenangkan pertarungan Pilpres 2024.

        Baca Juga: Penetapan Idul Adha Pemerintah dan Muhammadiyah Beda Hari, Cholil Nafis Beri Pesan Luar Biasa

        "Peluan Puan diusung PDIP sangat besar, tapi untuk memenangkan Pilpres sulit," ungkapnya.

        Sebelumnya, beredar kabar ada tiga nama kandidat capres 2024 dari PDIP. Adalah Ketua DPR Puan Maharani, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Menteri Sosial Tri Rismaharini. 

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Adrial Akbar

        Bagikan Artikel: