Wapres Harapkan Pamong Praja Muda IPDN Jadi Perekat Persatuan dan Kesatuan Bangsa
Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma'ruf Amin mengatakan lulusan Institut Pemerintah Dalam Negeri (IPDN) diharap dapat mempererat persatuan dan kesatuan bangsa. Dalam hal ini, Pamong Praja Muda (PPM) dituntut untuk menjadi pandu semangat nasionalisme dan jiwa Pancasila secara nyata, serta menjadi perekat persatuan dan kesatuan bangsa.
Hal tersebut dikatakan Wapres saat melantik PPM IPDN Angkatan XXIX Tahun 2022 di Istana Wakil Presiden, Jl.Merdeka Selatan No.6, Jakarta, Selasa (2/8/2022) kemarin.
Baca Juga: Wapres Kembali Pimpin Rapat Soal Papua, Bahas Percepatan Pembangunan Hingga Pemekaran
"IPDN telah menunjukkan kiprahnya dalam mendukung kaderisasi kepemimpinan di pemerintahan daerah," kata Wapres dalam keterangan tertulisnya, Rabu (3/8/2022).
Wapres juga memberikan selamat kepada PPM yang dilantik dan IPDN yang berhasil meluluskan 1.992 PPM Program Sarjana Terapan Ilmu Pemerintahan, yang nantinya mengemban tugas di berbagai pemerintahan daerah di Indonesia. Wapres mengimbau kepada PPM yang telah dilantik tersebut untuk berpartisipasi dalam upaya mengatasi persoalan bangsa yang dihadapi.
"Berbekal ketangguhan, moralitas, integritas, dedikasi, dan daya juang tinggi, saya harapkan Saudara sekalian dapat hadir memberikan solusi atas beragam permasalahan bangsa," tuturnya.
Baca Juga: Tito Karnavian Minta Lulusan IPDN Siap Ditugaskan di Semua Pelosok Indonesia
Selain itu, Wapres juga meminta mereka untuk memahami tugas pokok dan fungsi serta tantangan dan kondisi di wilayah kerja masing-masing.
"Tidak berhenti di situ, Saudara harus adaptif terhadap perubahan, dan mampu membangun kolaborasi dalam berkinerja, berinovasi, dan berkreativitas," tegas Wapres.
"Akhirnya, dengan mengucap Bismillahirahmanirrahim, secara resmi saya melantik Saudara-saudara sebagai Pamong Praja Muda Lulusan Institut Pemerintahan Dalam Negeri Angkatan ke-29 Tahun 2022," ucapnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Ayu Rachmaningtyas Tuti Dewanto
Editor: Ayu Almas
Tag Terkait: