Isu LGBT Nyelip di Kasus Ferdy Sambo dan Brigadir J, Polri: Mohon Bersabar...
Isu LGBT di tengah kasus kematian Brigadir Joshua alias Brigadir J dan Irjen Ferdy Sambo sedang hangat diperbincangan publik.
Isu tersebut makin kuat dengan pernyataan Mahfud MD yang menyebut motif pembunuhan dalam kasus tersebut khusus untuk orang dewasa bahkan cenderung menjijikkan.
Baca Juga: Dugaan Bisnis Gelap dan Sarat Kepentingan, Tak Mudah Ungkap Motif Ferdy Sambo Bunuh Brigadir J
Dikuatkan lagi dengan hasil investigasi majalah Tempo yang berjudul ‘Pacarku Selingkuh Dengan Istriku’.
Namun isu LGBT tersebut belum bisa dipastikan, pasalnya sampai saat ini belum ada pernyataan resmi dari pihak kepolisian ihwal kasus LGBT tersebut.
Kabag Penum Polri, Kombes Nurul Azizah mengatakan pihaknya belum bisa membenarkan adanya dugaan LGBT dalam pusaran kasus Ferdy Sambo.
“(Soal kasus LGBT) Timsus masih bekerja,” kata Kombes Nurul saat dihubungi pojoksatu.id, Kamis (18/8/2022).
Kombes Nurul mengungkapkan, jika ada perkembangan baru dalam kasus Ferdy Sambo termasuk dugaan adanya kasus LGBT, nantinya yang akan menyampaikan Timsus langsung.
Baca Juga: Polri Jadi Bulan-bulanan Efek Domino Ferdy Sambo, "Malu Atas Seragam Coklat Ini, Ditutup Jaket Saja"
“Jadi mohon bersabar dan kita tunggu update dari Timsus ya,” ujarnya.
Sementara itu, pengacara keluarga Brigadir Joshua, Kamaruddin Simanjuntak tak mau berkomentar panjang perihal isu LGBT dalam pusaran pembunuhan Brigadir Joshua.
“(Soal LGBT) silahkan tanya ke Sambo,” singkatnya.
Baca Juga: PPATK Bekukan Rekening Terkait Kasus Brigadir J, Ferdy Sambo Cs Siap-siap!
Sebelumnya Kabareskrim Polri Komjen Pol Agus Andrianto mengatakan, motif Ferdy Sambo membunuh Brigadir Joshua tak bisa diungkap ke publik karena menjaga perasaan kedua keluarga.
“Ini menjaga perasaan semua pihak, biarlah (motif pembunuhan Brigadir J) jadi konsumsi penyidik,” kata Agus.
Jenderal bintang tiga ini juga menuturkan, semua motif pembunuhan Brigadir Joshua itu nantinya akan dibuka di persidangan.
Karena itu, Agus meminta semua pihak dan masyarakat agar tetap menyerahkan sepenuhnya ke polisi untuk menuntaskan kasus pembunuhan Brigadir Joshua.
Baca Juga: Ferdy Sambo Tak Punya Niat Buka Fakta Pembunuhan Brigadir J, Sepatutnya Dihukum Mati!
“Motif nanti akan terbuka saat persidangan,” ujarnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar