Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Lurah di Jakarta Dilaporkan Warga Gegara Pungli, Akui Ada Perintah dari Anies? Anggota DPRD DKI: Dalam Perintah Gubernur...

        Lurah di Jakarta Dilaporkan Warga Gegara Pungli, Akui Ada Perintah dari Anies? Anggota DPRD DKI: Dalam Perintah Gubernur... Kredit Foto: Instagram/Justin Adrian Untayana
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Seorang warga yang berasal dari salah satu kelurahan di Jakarta melaporkan pungutan liar (pungli) yang diduga dilakukan oleh lurah saat melayani pengurusan dokumen. Hal ini diungkap oleh Anggota DPRD DKI Jakarta Justin Adrian Untayana yang menerima langsung laporan tersebut.

        Mendengar aduan itu, Justin segera mendatangi kelurahan yang dimaksud. Anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta ini menanyakan kepada lurah di kantor tersebut.

        Baca Juga: PSI Tuding Ada Lurah Pungli atas Nama Anies Baswedan, Riza Patria Nggak Main-main: Kami Cek!

        Tanpa mengelak, sang lurah membenerkan serta mengatakan bahwa tindakannya merupakan perintah dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

        "Dalam perintah gubernur ditetapkan target untuk mengumpulkan kurang lebih Rp88 juta untuk zakat dan Rp55 juta untuk PMI (Palang Merah Indonesia)," ucap Justin dalam keterangannya, Kamis (22/9/2022).

        Justin sangat menyayangkan peristiwa ini karena pelayan masyarakat dimanfaatkan untuk mengumpulkan sumbangan. Menurut dia, Pemprov DKI Jakarta harus menghapus stigma bahwa masyarakat yang mengurus dokumen di berbagai instansi mesti mengeluarkan uang.

        "Zaman dulu masyarakat sudah sering menghadapi pungli, jangan lagi sekarang masyarakat ditagih sumbangan. Saya khawatir masyarakat akan merasa ini seperti pungli tapi dibungkus dengan judul sumbangan," protesnya.

        Baca Juga: Anies Wara-wiri Resmikan Berbagai Proyek Strategis Jakarta Tapi Lupa Kotornya Sungai Ciliwung, Gembong PDIP Langsung Sinis!

        Dia pun mengaku akan menyurati Gubernur Anies Baswedan secara khusus untuk menanyakan kebenaran perintah atau arahan tersebut.

        "Saya tidak menghalang-halangi niat baik siapa pun untuk kegiatan sosial, akan tetapi sangat tidak elok bila pelayanan masyarakat ditugaskan untuk mencari uang," tambah Justin.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ayu Almas

        Bagikan Artikel: