Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Ditahan Imbang Palace, MU Masuk Tiga Besar

        Ditahan Imbang Palace, MU Masuk Tiga Besar Kredit Foto: Manchester United Official
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Manchester United (MU) gagal memperpanjang catatan kemenangan beruntun yang sempat mereka catat dalam lima laga sebelumnya di Premier League. Ini terjadi setelah The Red Devils ditahan imbang 1-1 oleh tuan rumah, Crystal Palace di Selhurst Park, London pada Kamis dini hari (19/1) WIB.

        Meski begitu, hasil seri ini mengangkat The Red Devils ke posisi tiga besar klasemen dengan 39 poin dari 19 pertandingan, terpaut delapan poin dari Arsenal yang memuncaki klasemen.

        Saya pikir kami mengendalikan permainan dan mencetak gol yang bagus. Saya tidak akan mengatakan performa terbaik, tetapi tidak apa-apa. Kami mengendalikan permainan. Kami harus berinvestasi lebih banyak di babak kedua. Dengan skor 2-0, semuanya akan berakhir,” Ucap pelatih MU Erik ten Hag usai pertandingan.

        Baca Juga: Setelah Erick Thohir, Menpora Turut Ramaikan Bursa Calon Wakil Ketua Umum PSSI

        MU sempat diyakini bakal dengan mudah memenangi pertandingan ini, menyusul penampilan Mengesankan mereka pada beberapa laga terakhir. Mereka memenangi lima laga beruntun dengan mencetak 11 gol.

        MU yang lebih banyak menekan sejak awal pertandingan, baru mendapatkan gol pertamanya dua menit menjelang istirahat babak pertama lewat kaki Bruno Fernandes memanfaatkan umpan. Namun kemenangan yang sudah di depan mata harus sirna setelah tendangan beras Michael Olise menembus gawang David de Gea.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Boyke P. Siregar
        Editor: Boyke P. Siregar

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: