Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Cara Menentukan Tujuan Keuangan saat Berinvestasi Emas, Aman dari Inflasi!

        Cara Menentukan Tujuan Keuangan saat Berinvestasi Emas, Aman dari Inflasi! Kredit Foto: Antara/Abriawan Abhe
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Harga emas yang melambung sejak masa pandemi Covid-19 membuat banyak orang akhirnya melirik instrumen investasi ini. Nah, jika kita ingin berinvestasi pada emas, ingatlah tujuan keuangan saat ingin membeli emas.

        CEO ZAP Finance Prita Ghozie menuturkan ada tiga tujuan keuangan jika kita ingin berinvestasi emas, berikut ulasannya sebagaimana dikutip dari YouTube ZAP Finance TV!

        1. Tanyakan pada diri sendiri

        Saat ingin membeli emas, tanyakan kepada diri sendiri apakah pembelian ini untuk memenuhi tujuan keuangan tertentu. Misalnya untuk naik haji di mana kita membeli emas batangan.

        Baca Juga: Masih Stagnan, Emas Antam di Pegadaian Dibanderol Rp1.052.000 per Gram

        2. Untuk mencari keuntungan

        Kemudian, apakah kita membeli emas memang diniatkan untuk mencari keuntungan. Jika demikian, maka ketika harga jual emas sudah naik hingga 10% berarti sudah waktunya kita untuk menjual.
        Jangan rakus menahan-nahan untuk tidak dijual karena ingin harganya naik lagi. Yang terpenting kita sudah mendapat keuntungannya.

        3. Safe haven

        Safe haven adalah instrumen investasi yang kita gunakan untuk melindungi nilai kekayaan. Ini karena pergerakan harga emas berbanding lurus dengan inflasi. Jadi, ketika harga emas lagi tinggi atau turun, kita tak perlu ambil pusing karena memang tujuannya adalah untuk menjadikan emas sebagai safe haven.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Fajria Anindya Utami
        Editor: Fajria Anindya Utami

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: