Kucurkan Rp348,7 Miliar untuk Perluas Kapasitas RSCM, Sri Mulyani: Wujud Nyata Hasil Pajak!
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyampaikan telah mengucurkan APBN sebesar Rp348,7 miliar untuk mendukung pembangunan gedung RSCM Kanigara atau Central Medical Unit (CMU) 3 di Jakarta.
"Penyelesaian MCU 3 ini didukung oleh APBN sebesar Rp348,7 miliar, yang menjadi bagian dari program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), di mana rumah sakit pemerintah direvitalisasi untuk memberikan layanan yang lebih apik. Mengapa? Selama tiga tahun ke belakang battleground kita adalah pandemi," tuturnya, Jumat (3/3/2023).
Baca Juga: Janji Benahi Kemenkeu, Sri Mulyani: Kepercayaan Publik Tak Boleh Dikhianati
Sri Mulyani mengungkapkan, dalam APBN, bidang kesehatan mendapat alokasi yang cukup signifikan. Dia menyebut, pada 2020 hingga 2022, pemerintah melakukan perbaikan layanan di berbagai rumah sakit milik pemerintah, baik itu yang dikelola oleh Kementerian Kesehatan, Pemerintah Daerah, TNI, maupun Polri.
Selain pembangunan infrastruktur rumah sakit, Sri Mulyani menyampaikan pemerintah juga fokus untuk mengurangi kasus stunting dan diabetes melitus.
"Karena itu adalah kualitas dari sumber daya manusia Indonesia di usia muda yang harus diselamatkan," sambungnya.
"Ini adalah wujud nyata dari kontribusi anda membayar pajak. Tak hanya membangun gedung, namun juga memberikan kesehatan, memberikan harapan, dan juga masa depan," tegasnya.
Lebih lanjut, didampingi Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin, Sri Mulyani memaparkan, RSCM Kanigara ini adalah sebuah gedung pusat pengembangan layanan Transplantation Center, Advanced, Diabetes Center (layanan pusat pengampu diabetes mellitus, uronefro, dan gastro hepato), Layanan Bedah, dan Layanan Intensive Care Unit (ICU) yang terpusat.
"RSCM adalah referal pusat, dia adalah the ultimate rumah sakit yang sangat menentukan dan sekaligus juga menunjukkan seberapa mampu Indonesia sebagai sebuah bangsa negara memiliki sebuah rumah sakit referal yang bisa diandalkan," ujarnya.
Baca Juga: Tahan Tangis Ratapi Kasus RAT Cederai Kemenkeu, Sri Mulyani: Nila Setitik Rusak Susu Sebelanga!
Ke depannya, dirinya mengatakan sangat mendukung pembangunan sistem kesehatan di Indonesia serta jaringan rumah sakit yang bisa diandalkan dan dibanggakan seperti yang dilakukan RSCM.
"Tentu seluruhnya harus direncanakan dan dikelola dengan baik. Well governed, well planned, and well executed," tutupnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Alfida Rizky Febrianna
Editor: Ayu Almas
Tag Terkait: