Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Terus Lakukan Sinergi untuk Indonesia, Telkom Kembali Gelar Digiland 2023

        Terus Lakukan Sinergi untuk Indonesia, Telkom Kembali Gelar Digiland 2023 Kredit Foto: Annisa Nurfitriyani
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) selaku perusahaan telekomunikasi digital terdepan menyelenggarakan serangkaian kegiatan peringatan HUT ke-58 dengan mengusung tema Sinergi untuk Indonesia. Melalui sumber daya dan kekuatan digitalnya, Telkom terus berinovasi dan bersinergi untuk memberikan kontribusi terbaik dalam mewujudkan mimpi Indonesia yang mendunia di masa depan.

        Sebagai puncak peringatan HUT ke-58, Telkom akan kembali menyelenggarakan Digiland 2023. Tahun ini, Digiland 2023 akan diselenggarakan di dua kota yakni di Jakarta pada 8 dan 9 Juli dan Surabaya pada 23 Juli. Mengusung tema “Elevating Your Future”, Digiland 2023 menghadirkan festival musik, konferensi dengan berbagai topik yang inspiratif dan edukatif, serta pameran teknologi dan layanan terbaru Telkom, juga pameran UMKM Binaan.

        “Sejalan dengan tema ulang tahun Telkom tahun ini, yaitu Sinergi untuk Indonesia, Telkom kembali menyelenggarakan Digiland 2023 sebagai bentuk apresiasi sekaligus komitmen kepada masyarakat untuk terus bersinergi dan berinovasi dalam memberikan solusi digital terbaik. Khususnya dengan refocusing bisnis Telkom ke segmen B2B, berbeda dari sebelumnya, Digiland 2023 menghadirkan konferensi dengan berbagai narasumber kredibel guna mendukung aktivitas para pelaku bisnis dan masyarakat di berbagai lapisan,” papar Direktur Utama Telkom Indonesia Ririek Adriansyah pada Press Conference Digiland 2023, Kamis (6/7/2023). 

        Baca Juga: Percepat Pemerataan Konektivitas Digital Indonesia, Telkom Resmi Integrasikan IndiHome ke Telkomsel

        Pada press conference yang juga dihadiri oleh Direktur Enterprise & Business Service Telkom Indonesia FM Venusiana R, disampaikan pula rencana Telkom memperkenalkan Indibiz untuk pertama kalinya di Digiland 2023.

        Indibiz adalah ekosistem solusi digital dunia usaha Indonesia untuk membawa UKM Go Global melalui 4 pilar yaitu Solusi platform dan layanan digital, Kolaborasi dengan start up dan para developer yang fokus untuk solusi kemajuan UKM, Kolaborasi solusi pembiayaan dengan lembaga keuangan, serta Kolaborasi bersama komunitas dunia usaha untuk meningkatkan produktivitas UKM.

        “Telkom berkomitmen untuk menyediakan ekosistem solusi digital bagi tumbuh berkembangnya UKM di Indonesia. Melalui Indibiz, Telkom berupaya menciptakan semakin banyak UKM yang Go Global,” ujar Direktur Enterprise & Business Service Telkom Indonesia FM Venusiana R.

        Baca Juga: Telkom Berdayakan Generasi Muda Lewat Program Edukasi Konservasi

        Sementara itu, SVP Corporate Communication & Investor Relation Telkom Ahmad Reza menambahkan, Digiland 2023 tak hanya sebatas sajian berbalut teknologi dengan panggung hiburan, seni, kuliner, dan produk UMKM, namun juga akan  menghadirkan Conference, yakni sharing session mengenai peran teknologi digital dan digitalisasi dalam mengelevasi berbagai hal di kehidupan masyarakat. Insight ini diberikan oleh narasumber yang inspiratif dan mumpuni di bidangnya, seperti Najwa Shihab, Deddy Corbuzier, Nex Carlos, Sigit Djokosoetono, dan lainnya. 

        Adapun Conference ini terbagi dalam lima sesi, antara lain, Elevating Your Future, Elevating Your Enterprise, Elevating Your Business, Elevating Your Impact, dan Elevating Your Passion. Selain itu, melalui Digiland, Telkom turut menyampaikan komitmen atas pembangunan yang berkelanjutan melalui kehadiran EXIST (Earth Immersive ESG Experience by Telkom Indonesia) serta area menarik lainnya untuk dinikmati para pengunjung. 

        “Kami berharap melalui Digiland 2023 dapat mendukung masyarakat untuk senantiasa bersinergi bersama Telkom dalam berinovasi dan berelevasi demi masa depan Indonesia, sebagaimana tema Digiland 2023 - elevating your future,” ujar Reza.

        Digiland 2023 juga dimeriahkan oleh berbagai artis papan atas seperti Lyodra, Padi Reborn, Nassar, Cokelat, Jamrud, dan artis lainnya serta lebih dari 50 tenant Pasar Rakyat dan UMKM Binaan Telkom Indonesia sebagai wujud dukungan Telkom terhadap para fondasi perekonomian digital Indonesia. 

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Annisa Nurfitri
        Editor: Annisa Nurfitri

        Bagikan Artikel: