Mengenai Nusantara Superblock, Indra Yuwana: Investor Lokal Terus Membangun di IKN
Presiden Joko Widodo meresmikan groundbreaking atau peletakan batu pertama pembangunan Nusantara Superblock di kawasan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara yang berada di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Rabu (20/12/2023) kemarin.
Nusantara Superblock merupakan investasi dari investor asal Balikpapan, Kalimantan Timur, PT Wulandari Bangun Laksana Tbk. Jumlah dana yang digelontorkan PT Wulandari Bangun Laksana Tbk untuk proyek ini mencapai Rp 3 triliun.
"Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim pada siang hari ini, peletakan batu pertama groundbreaking Nusantara Superblock secara resmi saya nyatakan dimulai," kata Jokowi dalam sambutan saat groundbreaking, Rabu.
Pembangunan Nusantara Superblock akan dilakukan di lahan seluas 7,5 hektare. Di antaranya, akan dibangun pusat perbelanjaan seluas 40 ribu meter persegi (m2), hotel bintang lima, apartemen, bangunan perkantoran, hingga fasilitas pendidikan dan tempat hiburan.
"Yang akan dibangun juga bukan barang yang kecil, lahannya 7,5 hektare. Kemudian pusat perbelanjaan 40 ribu meter persegi, hotel bintang 5-nya 215 kamar, hotel bintang empatnya 200 kamar, kemudian masih ditambah apartemen 8 tower, kemudian office building dua tower dan juga sekolah internasional dan tempat hiburan," jelas Jokowi.
Sementara itu, Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) menyambut baik kedatangan PT Wulandari Bangun Laksana Tbk untuk berinvestasi di IKN. Menurut Indra Yuwana selaku Direktur Investasi dan Kemudahan Berusaha Otorita IKN, OIKN merasa bangga karena PT Wulandari Bangun Laksana Tbk yang notabene perusahaan lokal di wilayah Kalimantan Timur, turut serta berkontribusi untuk pembangunan di IKN.
“Hadirnya Nusantara Superblock dibawah Perusahaan Lokal Kalimantan Timur, PT Wulandari Bangun Laksana menjadi wujud nyata keikutsertaan seluruh warga bangsa. Dengan nilai Investasi sebesar 3 Triliun rupiah, pembangunan Nusantara Superblock mendapatkan apresiasi yang tinggi dari bapak Presiden RI,” tutup Indra Yuwana.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Amry Nur Hidayat
Tag Terkait: