Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Bursa Pelototi Pergerakan Saham WIKA yang Melesat Sejak Awal Juli 2024

        Bursa Pelototi Pergerakan Saham WIKA yang Melesat Sejak Awal Juli 2024 Kredit Foto: Antara/Reno Esnir
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Bursa Efek Indonesia (BEI) sedang memantau dengan ketat pergerakan saham PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA) yang mengalami penguatan signifikan sejak awal Juli 2024. Saham WIKA pada pembukaan perdagangan berada diposisi Rp230 per lembar saham. Posisi tersebut meningkat signifikan bila dibandingkan perdagangan di 28 Juni 2024 yang masih berada di Rp86 per lembar saham. 

        Kepala Divisi Pengawasan Transaksi BEI, Yulianto Aji Sadono menegaskan bila pihaknya saat ini tengah mencermati pola transaksi pada saham WIKA. 

        “Dalam rangka perlindungan Investor, dengan ini kami menginformasikan bahwa telah terjadi peningkatan harga saham PT Wijaya Karya (Persero) Tbk. (WIKA) di luar kebiasaan (Unusual Market Activity),” tulis Aji, dalam keterbukaan informasi, Jakarta, Senin (15/7/2024). 

        Baca Juga: Pengamat Nilai Kenaikan Rating WIKA Ciptakan Pandangan Positif dari Investor

        Ia mengatakan bahwa Informasi terakhir mengenai perusahaan tercatat yang diterima BEI pada tanggal 10 Juli 2024 pada saham WIKA tentang laporan penggunaan dana hasil penawaran umum.

        Ia menuturkan bila pengumuman UMA tidak serta merta menunjukkan adanya pelanggaran terhadap peraturan perundang - undangan di bidang Pasar Modal.

        Namun, Bursa menghimbau para investor untuk memperhatikan jawaban Perusahaan tercatat atas permintaan konfirmasi Bursa dan mencermati kinerja Perusahaan tercatat dan keterbukaan informasinya serta mengkaji kembali rencana corporate action apabila rencana tersebut belum mendapatkan persetujuan RUPS.

        “Investor juga diharapkan mempertimbangkan berbagai kemungkinan yang dapat timbul di kemudian hari sebelum melakukan pengambilan keputusan investasi pada saham tersebut,” tutup Aji

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Annisa Nurfitri
        Editor: Annisa Nurfitri

        Bagikan Artikel: