Gibran Rakabuming Raka resmi mengajukan surat pengunduran diri sebagai Walikota Solo pada Selasa, 16 Juli 2024. Ia pun membeberkan alasan pengunduran dirinya tersebut.
Gibran menyebut bahwa ada banyak hal yang harus ia persiapkan jelang pelantikannya sebagai Wakil Presiden terpilih pada Oktober mendatang.
"Selain untuk persiapan pelantikan yang masih di tanggal 22 Oktober 2024 nanti, tentunya banyak hal yang harus kami persiapkan dari sekarang," kata Gibran di Balai Kota Surakarta, Jawa Tengah, Selasa (16/7).
Baca Juga: Meski Kalah, Mahfud MD Merasa Lebih Baik daripada Prabowo-Gibran
Tak ingin menyia-nyiakan waktu, Gibran mengaku akan fokus mengunjungi berbagai tempat sebelum momen pelantikannya.
"Di jeda waktu tiga bulan ini saya akan belanja masalah terutama ke tempat yang belum saya kunjungi atau yang sudah dikunjungi," ujarnya.
Putra sulung Presiden Jokowi itu juga akan belanja masalah dengan mengelilingi wilayah Indonesia khususnya yang masuk dalam daerah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T).
Baca Juga: Meski Berhasil Jadikan Gibran Wapres, Jokowi Punya Persoalan
"Saya akan lebih banyak muter di seluruh Indonesia, belanja masalah, menyelesaikan masalah yang ada, terutama di daerah 3T," ungkap Gibran.
Lebih lanjut, Gibran membantah pengunduran dirinya bertujuan untuk mengkampanyekan kandidat tertentu dalam Pilkada.
"Tidak ada hubungannya dengan Pilkada," tegas Gibran.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Belinda Safitri
Editor: Belinda Safitri
Tag Terkait: