NJS Gold Luncurkan Mahkota Teratai Nusantara sebagai Perhiasan Resmi Miss Universe Indonesia 2024
NJS Gold, merek perhiasan emas asli Indonesia yang berpusat di Surabaya mempersembahkan mahkota Teratai Nusantara yang dirancang khusus untuk Miss Universe Indonesia 2024, acara berlokasi The Atrium Ballroom, Sampoerna Strategic Square - Jakarta. Mahkota ini merupakan perwujudan dari keindahan dan kekuatan yang melambangkan wanita Indonesia, yang kini berdiri di panggung dunia dengan kebanggaan dan kemurnian.
Terinspirasi dari keindahan bunga teratai, mahkota ini melambangkan anggun, kemurnian, dan ketangguhan. Kualitas yang tidak hanya ditemukan dalam alam tetapi juga dalam wanita - wanita luar biasa yang mewakili bangsa Indonesia. Seperti halnya teratai yang bangkit dari kedalaman air untuk mekar dengan segala keindahannya, demikian juga semangat wanita Indonesia yang berkembang dalam menghadapi tantangan, menerangi dunia dengan kecantikan, kebijaksanaan, dan kekuatan mereka.
“Mahkota Teratai Nusantara adalah lebih dari sekedar perhiasan ini adalah pernyataan kebanggaan dan warisan budaya Indonesia yang kaya,” ujar Ibu Naomi Julia Soegianto, CEO di NJS Gold.
Setiap elemen desainnya diambil dari keajaiban alam Nusantara dari hutan hujan yang subur hingga terumbu karang yang berwarna - warni melambangkan kesatuan berbagai budaya dan keindahan yang tak tertandingi dari bangsa ini.
Mahkota ini dibuat dengan detail yang rumit dengan emas putih dan first quality cubic zirconia gemstones mencerminkan keahlian dan keterampilan tinggi dari para perajin perhiasan NJS Gold. Pemakainya tidak hanya akan mengenakan sebuah simbol kemenangan, tetapi juga membawa semangat Indonesia yang abadi.
Teuku Zacky, National Director Miss Universe 2024, menambahkan, “Kami sangat bangga dapat bekerjasama dengan NJS Gold, karena visi dan misi kami sejalan dalam mempromosikan keindahan dan keberagaman Indonesia kepada dunia. NJS Gold telah menunjukkan komitmen luar biasa melalui mahkota Teratai Nusantara, yang tidak hanya indah, tetapi juga sarat dengan makna mendalam yang mewakili kekuatan dan keanggunan wanita Indonesia. Kami berterima kasih atas dukungan yang telah diberikan oleh NJS Gold dalam perjalanan kami, dan mahkota ini akan menjadi simbol yang mengingatkan kita semua akan kekayaan budaya dan kebanggaan yang kita miliki.”
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Sufri Yuliardi
Editor: Sufri Yuliardi
Tag Terkait: