Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Lifter Binaan Pupuk Indonesia Sumbang Emas di Olimpiade Paris, Pecahkan Rekor Clean & Jerk

        Lifter Binaan Pupuk Indonesia Sumbang Emas di Olimpiade Paris, Pecahkan Rekor Clean & Jerk Kredit Foto: Antara/Athit Perawongmetha
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Atlet angkat besi Indonesia, Rizki Juniansyah, berhasil mencetak sejarah dengan meraih medali emas pada Olimpiade 2024 di Paris. Lifter berusia 21 tahun itu menyabet emas dalam kategori angkat besi kelas 73 kg putra dengan total angkatan 354 kg, termasuk rekor baru dalam clean & jerk seberat 199 kg. Keberhasilan Rizki ini menjadi medali emas pertama dalam sejarah keikutsertaan Indonesia di cabang olahraga angkat besi sejak 1952.

        Keberhasilan Rizki tidak terlepas dari dukungan Pupuk Indonesia (Persero), yang sejak 2022 konsisten membina dan mendukung pengembangan atlet angkat besi tanah air. Sekretaris Perusahaan Pupuk Indonesia, Wijaya Laksana, menyampaikan kebanggaannya atas prestasi tersebut.

        "Prestasi ini merupakan kebanggaan bagi Pupuk Indonesia dan bukti kontribusi nyata kami dalam memajukan olahraga angkat besi di Indonesia. Kemenangan ini juga memotivasi kami untuk terus mendukung pengembangan atlet muda,” ujar Wijaya dalam pernyataan resminya.

        Baca Juga: Pupuk Indonesia Grup Kontribusi dalam Pembinaan Dan Pengembangan Atlet Angkat Besi Nasional

        Pupuk Indonesia telah aktif dalam mendukung berbagai Kejuaraan Nasional (Kejurnas) angkat besi, termasuk Kejurnas Youth U15 - U17 Pupuk Indonesia 2024 yang baru saja digelar di Bandung pada Agustus 2024. Dukungan ini, menurut Wijaya, penting untuk memastikan keberlanjutan dan regenerasi prestasi di cabang olahraga tersebut.

        Rizki Juniansyah, yang juga merupakan jebolan Kejurnas Angkat Besi Senior Pupuk Indonesia 2023, berhasil mengalahkan pesaingnya dan membawa pulang emas. Selain Rizki, lifter Indonesia lainnya yang berkompetisi di Olimpiade Paris, seperti Nurul Akmal dan Eko Yuli Irawan, juga merupakan binaan Pupuk Indonesia.

        Baca Juga: Dukung Regenerasi Lifter, Pupuk Indonesia Gelar Grup Kejurnas Angkat Besi di Bandung

        Menteri BUMN Erick Thohir turut mengapresiasi dukungan Pupuk Indonesia terhadap prestasi olahraga nasional, dengan menegaskan bahwa BUMN harus aktif berkontribusi dalam memajukan olahraga di tanah air. 

        "Prestasi ini tidak hanya mengharumkan nama bangsa, tetapi juga menunjukkan komitmen Pupuk Indonesia dalam memajukan olahraga angkat besi Indonesia," tandas Wijaya.

        Prestasi Rizki di Olimpiade diharapkan menjadi motivasi bagi para atlet angkat besi lainnya untuk terus berjuang dan meraih prestasi baik di tingkat nasional maupun internasional.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Annisa Nurfitri
        Editor: Annisa Nurfitri

        Bagikan Artikel: