Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Respons Demokrat Jika PDIP Dapat Jatah Kursi Menteri dari Prabowo

        Respons Demokrat Jika PDIP Dapat Jatah Kursi Menteri dari Prabowo Kredit Foto: Andi Hidayat
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Ketua DPP Partai Demokrat, Herman Khaeron merespons soal jika Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mendapat jatah kursi menteri dari Presiden terpilih Prabowo Subianto.

        Khaeran mengaku pihaknya tidak mempermasalahkan jika PDIP mendapatkan jatah kursi menteri di kabinet mendatang pasalnya merupakan hak prerogatif Prabowo sebagai presiden.

        Baca Juga: Telkom Jalankan Program Knowledge Power Up untuk Karyawan, Apa Itu?

        "Kami nggak mempermasalahkan karena itu menjadi kepentingan dan haknya Pak Prabowo," kata Herman di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, dikutip Jumat (4/10).

        Dirinya mengatakan Demokrat menyerahkan penyusunan kabinet sepenuhnya kepada Prabowo, karena pasti mempunyai kalkulasi tertentu untuk orang-orang yang cocok sebagai menteri.

        "Jadi kita serahkan saja ke beliau, beliau punya kalkulasi, punya hitung-hitungan dan tentu mudah-mudahan beliau bisa diberikan kesehatan dan kesuksesan. Dan bisa memimpin Indonesia dengan baik ke depan," ujarnya.

        "Ya itu juga dikembalikan kepada Pak Prabowo. Sebagai pemimpin koalisi Pak Prabowo berhak tentu untuk menentukan siapa saja anggota koalisi yang tentu ada hitung-hitungannya. Ya tentu juga program dan kegiatan ke depan tentu mendapatkan dukungan seluruh pihak," sambungnya.

        Kemudian Herman menjawab untuk menunggu ketika ditanya  apakah PDIP akan mendapatkan tiga jatah kursi menteri di pemerintahan Prabowo. "Ya kita tunggu waktunya saja nanti," pungkasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
        Editor: Ulya Hajar Dzakiah Yahya

        Bagikan Artikel: