Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera, Punya Banyak Keunggulan

        AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera, Punya Banyak Keunggulan Kredit Foto: Cita Auliana
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) meluncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera. Produk asuransi dwiguna ini memberikan perlindungan jiwa dengan Manfaat Meninggal Dunia dan Manfaat Akhir Masa Asuransi.

        Presiden Direktur AXA Mandiri, Handojo G. Kusuma mengatakan, produk asuransi ini dapat turut membantu melindungi nasabah sekaligus mewujudkan cita-cita keluarga, seperti memberikan pendidikan berkualitas untuk anaknya.

        “AXA Mandiri percaya Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera dapat menjadi solusi perencanaan keuangan dengan melindungi masyarakat dari risiko keuangan kedepannya. Khususnya, mendukung para orang tua memberikan masa depan yang lebih baik, sehingga anak-anaknya bisa mengenyam bangku kuliah,” kata Handojo dalam peluncuran Asuransi Mandiri di AXA Tower, Jakarta, Selasa (5/11/2024).

        Baca Juga: Dapat Restu OJK, AXA Financial Targetkan Spin Off UUS Rampung di Kuartal III 2026

        Dalam kesempatan yang sama, Direktur AXA Mandiri Financial Services, Rudi Nugraha mengungkap, Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera memberikan kemudahan dan fleksibilitas kepada nasabah dalam menentukan besaran jumlah manfaat akhir.

        "Flexible itu bukan main, artinya pembayaran yang bisa dipilih, jumlah yang ini di depannya bisa dipilih, terus modelnya mau diterima di depan atau terima di akhir bisa dipilih, jadi flexible," imbuhnya.

        Menurutnya, kefleksibilitasan inilah yang menjadi selling point yang benar-benar bisa memudahkan nasabah dalam memilih produk. "Kalau yang flexible ini, apapun bayarannya ada 2, 4 atau 8 kali, lalu masa asuransinya ada 7 atau 20 tahun, sampai dengan 20 tahun, tinggal di pilih," paparnya.

        Selain itu, disisi plan, Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera menawarkan dua pilihan yaitu Plan Optima dan Plan Maksima. Deretan manfaat yang diberikan Plan Maksima jika nasabah terjadi risiko meninggal dunia pada nasabah adalah Manfaat Meninggal Dunia, Manfaat Pembebasan Premi Dan Manfaat Akhir Masa Asuransi.

        Sedangkan, deretan manfaat yang diberikan Plan Optima jika nasabah terjadi risiko meninggal dunia pada nasabah adalah Manfaat Meninggal Dunia Dan Manfaat Tunai Sekaligus.

        Baca Juga: Kendalikan Inflasi Medis, AXA Financial Indonesia Luncurkan AXA Health Protector

        "Bedanya apa yang tadi kalau manfaat yang optima itu uangnya bukan diterima di 12 tahun atau 20 tahun ke depan, diterimanya di tarik sekarang, bapak-ibu dengan hitung-hitungan diskonto," pungkasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Cita Auliana
        Editor: Fajar Sulaiman

        Bagikan Artikel: